Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Elysa Putri fadhilah

Rendahnya Minat Remaja Dalam Melanjutkan Pendidikan Ke Perguruan Tinggi

Edukasi | Friday, 26 Apr 2024, 17:26 WIB

Baru-baru ini kita menyaksikan perbincangan di media sosial mengenai adu argumen antara mahasiswa dan pekerja muda. Banyak dari para pekerja ini mengatakan bahwa mahasiswa adalah pengangguran yang memiliki terlalu banyak sumber daya dan mendapatkan keuntungan dari kekayaan orang tuanya. Pernyataan tersebut tidak hanya beredar di media sosial saja, namun juga menjadi topik perbincangan masyarakat saat ini.

Banyak sekali mahasiswa yang merasa tersinggung akan pernyataan tersebut,karna belajar di Universitas tidaklah semudah yang dipikirkan orang. Pernyataan ini juga telah di tanggapi oleh beberapa mahasiswa.

Sumber : https://www.kompasiana.com/salsaindrtk/60a645518ede4860e84938f2/generasi-muda-kehilangan-minat-baca

Sebenarnya pernyataan tersebut hanyalah pernyataan dari oknum yang tidak bertanggung jawab. Pernyataan tersebut telah tersebar luas di media sosial sehingga menimbulkan reaksi positif dan negative di Masyarakat, khususnya di kalangan mahasiawa.

Banyak sekali mahasiswa yang geram dengan reaksi yang beredar di media sosial. Karna bagi mereka yang sedang menempuh Pendidikan di perguruan tinggi tidaklah mudah dan tidak seperti yang masyarakat remehkan seperti yang beredar pada media sosial.

Ironisnya lagi, pada kalangan pekerja mereka selalu merendahkan mahasiswa dan merasa dirinya lebih berdaya dibanding mahasiswa karena mereka menganggap bahwa dirinya telah punya penghasilan yang dapat mewujudkan apa yang mereka inginkan, Berbanding terbalik dengan mahasiswa yang masih belajar dan terus belajar.

Lantas, benarkah masih banyak generasi muda yang menganggap Pendidikan tidak penting dan di anggap remeh? Sehingga tidak sedikit remaja yang lebih memilih untuk melanjutkan jenjang ke dunia pekerjaan di banding melanjutkan Pendidikan ke perguruan tinggi. Mungkin salah satu faktor yang membuat rendahnya minat remaja untuk melanjutkan Pendidikan ke perguruan tinggi adalah faktor ekonomi atau tuntuan keluarga. Masih banyak orang tua yang menganggap Pendidikan hanya sekedar beban karena harus mengeluarkan biaya yang besar.

Semua pembahasan di atas hanyalah berujung pro dan kontra dalam kalangan mahasiswa dan kalangan pekerja muda. Semoga gagasan ini dapat menyadarkan seluruh warga bahwa Sebagian Masyarakat perlu bijak dalam menyuarakan pendapat mereka agar tidak menimbulkan kegaduhan di media sosial dan Masyarakat.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image