Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang

LPP Ikuti Supervisi Layanan Teknologi Informasi dan TOT Oleh Tim Pusdatin

Info Terkini | Thursday, 14 Sep 2023, 05:48 WIB

Palembang, INFO_PAS - Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang ikuti kegiatan Supervisi Layanan Teknologi Informasi dan Training of Trainer oleh Tim Pusdatin Kemenkumham RI. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini dilaksanakan di Aula Musi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan. Dengan narsumber dari Pusdatin Kemenkumham RI dan Tim dari Kominfo yang mana kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada operator seluruh Satker terkait Layanan Teknologi Informasi, Rabu (13/9).

Supervisi Layanan Teknologi Informasi dan Training of Trainer (TOT) dibuka oleh Kepala Bagian Program dan Hubungan Masyarakat, Bapak Yulizar,S.H, “Saya berharap agar kegiatan ini bisa bermanfaat dan untuk seluruh petugas baik di satker maupun kantor wilayah dapat menerapkannya pada praktek sehari-hari dalam hal tata kelola surat,” ujar Yulizar dalam sambutannya.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan ini diikuti oleh petugas umum Inas Tri Rahayu dan M. Arief Alramdhani terkait aplikasi persuratan elektronik ABE, email dinas, tanda tangan elektronik, pengembangan aplikasi satuan kerja, optimalisasi jaringan internet di Kantor Wilayah, serta kebijakan tata Kelola SPBE oleh Tim Pusdatin Kemenkumham RI. Pada kesempatan ini seluruh operator aplikasi ABE diberikan kesempatan untuk simulasi penggunaan aplikasi ABE serta dibimbing langsung oleh Tim Pusdatin Kemenkumham RI. Selanjutnya kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab peserta Supervisi Layanan Teknologi Informasi dan Training of Trainer, “Dengan adanya kegiatan ini sanggat bermanfaat sekali sehingga kami bisa memahami sedikit banyak informasi yang disampaikan terkait teknologi informasi,” ujar Inas selaku operator SPBE.

@Kemenkumham_RI

@Kumhamsumsel

@lpp_palembang

@lpp_palembang

#KumhamSumsel

#Ilham Djaya

#LapasPerempuanPalembang

#lpp_palembang

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image