Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Magelang

Rabukustik, Lapas Magelang Sediakan Hiburan Musik Untuk Pengunjung

Info Terkini | Wednesday, 24 May 2023, 14:06 WIB

Magelang, INFO_PAS - Dalam rangka meningkatkan pelayanan bagi pengunjung dan pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Magelang mempersiapkan hiburan musik untuk menghibur pengunjung, Rabu (24/5).

Bertajuk Rabukustik (Rabu Akustik), Band yang beranggotakan Warga Binaan Lapas Magelang ini khusus dihadirkan setiap hari Rabu di tengah pengunjung yang datang sehingga membuat suasana di Ruang Kunjungan Lapas Magelang semakin berwarna.

"Rabukustik (Rabu akustik) ini sebagai sarana penghibur bagi pengunjung kunjungan tatap muka dan sarana pembinaan kepribadian WBP . Kegiatannya setiap hari Rabu sebagai ujicoba awal" terang Fauzen, Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan.

Pelaksanaan Tugas (Plt) Kalapas Magelang, Kusbiyantoro mengatakan, pengunjung yang hadir juga bisa menyumbangkan lagu kesayangannya di panggung. Berbagai macam genre mampu di bawakan, mulai dari dangdut, pop, hingga jazz.

“Hiburan ini kami hadirkan agar selama berada di Lapas pengunjung tidak merasa jenuh dan bosan. Musik menjadi salah satu daya tarik pengunjung di Lapas Kelas IIA Magelang. Pengunjung pun kami perbolehkan untuk menyumbang lagu kesayangan mereka” jelasnya.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image