Belajar Lebih Menarik dengan Lettering
Sinau | 2023-05-04 19:48:33Belajar Lebih Menarik Dengan Lettering
Lettering merupakan salah satu seni yang disajikan dengan menggambar huruf yang dimodifikasi sedemikian rupa sehingga hasilnya tampak lebih indah. Dalam bahasa Inggris sering disebut dengan “the art of drawing letter”. Lettering dapat dengan mudah dibuat dengan alat-alat yang sederhana. Apa saja alat-alat tersebut? Pensil Alat pertama yang dapat digunakan untuk lettering adalah pensil. Pensil berguna untuk membuat sketsa pada gambar huruf lettering agar terlihat lebih rapi dan dapat menggambar huruf sesuai selera dan model masing-masing. Pensil juga dapat meminimalisir kesalahan dan coretan yang tidak diinginkan dalam penulisan huruf lettering, karena pensil dapat dengan mudah dihapus menggunakan penghapus
Spidol alat kedua yang dapat digunakan untuk lettering adalah spidol. Spidol digunakan untuk mewarnai huruf yang telah di sketsa oleh pensil agar terlihat lebih menarik dan indah. Brush Pen Alat ketiga yang dapat digunakan untuk lettering adalah brush pen. Biasanya brush pen digunakan untuk mereka yang sudah lihai dalam lettering. Karena dengan brush pen kita tidak perlu lagi membuat sketsa dengan pensil. Untuk hasil akhir dari brush pen terlihat lebih indah dan rapi dari pada menggunkan spidol untuk mewarnai huruf lattering.
Highlighter Pen alat berikutnya yang dapat digunakan untuk lettering adalah highlighter pen. Highlighter pen memiliki Hasil warna dan tulisan yang hampir mirip dengan brush pen.
itulah alat yang dapat digunakan untuk menulis lettering.
Seni lettering memiliki ciri khas huruf tersendiri yang dibuat oleh para penulisnya. Lettering adalah merangkai huruf hingga hasil visulnya indah. Dengan lettering maka dapat meningkatkan kualitas belajar. Mengapa hal ini terjadi?
Karena dengan lettering belajar lebih seru dan dapat menaikkan mood yang baik saat melihat tulisan yang indah, tertata, dan khas. belajar kita juga tidak terasa membosankan karena hanya melihat tulisan yang monoton dan kurang berwarna.
Dengan meningkatnya mood belajar otomatis waktu yang digunakan untuk belajar akan lebih banyak lagi, dan materi yang dipelajari juga kan semakin bertambah. Sehingga ilmu yang kita peroleh akan lebih banyak.
Itulah manfaat belajar dengan menggunakan lettering, apakah anda tertarik mencobanya?
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.