Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rina Harwati

Kunjungan Pengurus Pusat PGRI ke MTs Negeri 6 Bantul

Eduaksi | Friday, 25 Mar 2022, 10:41 WIB

Wijaya Kusumah yang lebih terkenal Om Jay melakukan kunjungan ke MTs Negeri 6 Bantul pada Senin (21/3). Kedatangannya disambut langsung oleh Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah dan Kepala Tata Usaha, Nasikhun Amin. Kunjungan yang dilakukan oleh Om Jay bersamaan dengan kedatangannya pada acara Konferensi Nasional PGRI III di Rich Hotel Yogyakarta. Om Jay dikenal sebagai guru blogger Indonesia, teacher, motivator, trainer, writer, pembicara seminar, dan workshop tingkat nasional. Sehari-hari Om Jay adalah seorang guru SMP Labschool Jakarta.

Dalam kunjungannya, WIjaya Kusumah memberikan motivasi kepada seluruh guru MTs Negeri 6 Bantul seusai mengunjungi perpustakaan, kelas digital, dan musala Al Hikmah. “Seorang guru harus rajin menulis. Jadikan menulis sebagai passion. Aktivitas menulis guru dapat melahirkan karya yang bermanfaat. Guru seharusnya rutin naik pangkat, bahkan untuk meraih golongan IVE tidak sulit asalkan guru rajin menulis,” paparnya.

Kepala MTsN 6 Bantul merasa bersyukur, pasalnya seorang motivator menulis yang sudah menginisiasi pelatihan menulis guru-guru se-Indonesia berkenan berkunjung ke MTsN 6 Bantul. “Kiprahnya untuk memajukan literasi di Indonesia sangat besar dengan melatih para guru menulis hingga terbit buku solo. Hingga saat ini pelatihan yang diinisiasi Om Jay sudah memasuki gelombang 24,” ujar Mafrudah. (rin)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image