Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Bakti Bersama

Liburan Sekolah Jadi Musim Khitan

Sekolah | 2024-10-09 16:07:19
Sumber : Canva

Liburan sekolah seringnya ditunggu-tunggu oleh semua anak. Kebiasaan yang ada di Indonesia ini merupakan momentum kesempatan orang tua muslim dalam memberikan pemahaman bahkan melangsungkan khitan atau sunat untuk anak lelaki yang belum melaksanakannya. Hal ini bertujuan untuk menjaga kesehatan agar tidak terkumpul kotoran dan leluasa dalam mengeluarkan hajat kecil serta supaya tidak mengurangi kenikmatan yang didapat setelahnya. Agar liburan sekolah dan khitan anak berjalan dengan menyenangkan, berikut tips yang bisa dipraktekkan:

1. Siapkan Mental Anak. Hal ini yang seringnya anak-anak akan merasa cemas atau takut duluan karena mungkin mendengar cerita dari teman-temannya yang sedikit berlebihan. Peran orang tua yaitu memberikan penjelasan dan pemahaman dengan bahasa yang mudah serta berikan anak afirmasi positif.

2. Pilih Waktu yang Tepat di Awal Liburan. Hal ini penting untuk memastikan anak memiliki waktu yang cukup untuk pulih dengan melakukan khitan di awal liburan sekolah. Namun, tetap perhatikan jadwal dokter atau mungkin rencana liburan setelah pemulihan.

3. Buat Suasana Setelah Khitan Tetap Menyenangkan. Pastikan jangan sampai membuat anak harus merasa bosan. Sehingga diperlukan untuk bisa mengusahakan dalam membuat aktivitas yang menyenangkan, seperti bermain permainan ringan, kreativitas, nonto film dan lainnya.

4. Menjaga Pola Makan Sehat dan Bergizi. Untuk mempercepat masa pemulihan, pastikan anak mengonsumsi makanan sehat dan bergizi serta perlu diperhatikan asupan cairan pastikan minum air putih. Selain itu, hindari makanan pedas dan berminyak yang bisa membuat anak merasa tidak nyaman.

5. Berikan Penghargaan kepada Anak. Penghargaan dapat membuat anak merasa lebih bangga dan lebih percaya diri sehigga semangat mereka akan meningkat dan hal ini bisa mempercepat pemulihan. Selain itu, ajak anak untuk merayakan dengan sederhana, seperti mengundang keluarga dekat dengan menyelenggarakan acara kecil dirumah atau mengundang anak-anak yatim dan berikan pemahaman kepada anak tentang berbagi juga.

Liburan sekolah musim khitan bisa menjadi pengalaman berkesan bagi anak dan keluarga. Pastikan anak merasa nyaman, mendapatkan dukungan penuh, menikmati liburannya dan mengajarkan nilai nilai positif pada anak. Yuk berbagi kebahagiaan juga bersama anak yatim melalui program khitan yatim dhuafa : https://www.laznasdewandakwah.or.id/khitanyatimdhuafa/2039?lz=ea00

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image