Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Bapas Kelas II Purwokerto

Kajian Ramadhan Bapas, Tujuh Golongan yang Dinaungi Allah SWT pada Hari Kiamat

Info Terkini | Wednesday, 12 Apr 2023, 18:28 WIB

Info PAS-Purwokert, Pada kesempatan hari Kamis, 30 Maret 2023 Kultum di Masjid Al Ikhlas Bapas Purwokerto kali ini diisi oleh Bapak Abu Husna, dan tema yang dipilih adalah mengenai tujuh golongan manusia yang akan dinaungi Allah SWT nanti di Hari Kiamat. Sesuai dengan Hadist yang berbunyi:

عَنْ أَبِيْ هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ : سَبْعَةٌ يُظِلُّهُمُ اللهُ فِيْ ظِلِّهِ يَوْمَ لَا ظِلَّ إِلَّا ظِلُّهُ: اَلْإِمَامُ الْعَادِلُ، وَشَابٌّ نَشَأَ بِعِبَادَةِ اللهِ ، وَرَجُلٌ قَلْبُهُ مُعَلَّقٌ فِي الْـمَسَاجِدِ ، وَرَجُلَانِ تَحَابَّا فِي اللهِ اِجْتَمَعَا عَلَيْهِ وَتَفَرَّقَا عَلَيْهِ ، وَرَجُلٌ دَعَتْهُ امْرَأَةٌ ذَاتُ مَنْصِبٍ وَجَمَالٍ ، فَقَالَ : إِنِّيْ أَخَافُ اللهَ ، وَرَجُلٌ تَصَدَّقَ بِصَدَقَةٍ فَأَخْفَاهَا حَتَّى لَا تَعْلَمَ شِمَالُهُ مَا تُنْفِقُ يَمِيْنُهُ ، وَرَجُلٌ ذَكَرَ اللهَ خَالِيًا فَفَاضَتْ عَيْنَاهُ

Dari Abu Hurairah Radhiyallahuanhu, dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam , Beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tujuh golongan yang dinaungi Allâh dalam naungan-Nya pada hari dimana tidak ada naungan kecuali naungan-Nya: (1) Imam yang adil, (2) seorang pemuda yang tumbuh dewasa dalam beribadah kepada Allâh, (3) seorang yang hatinya bergantung ke masjid, (4) dua orang yang saling mencintai di jalan Allâh, keduanya berkumpul karena-Nya dan berpisah karena-Nya, (5) seorang laki-laki yang diajak berzina oleh seorang wanita yang mempunyai kedudukan lagi cantik, lalu ia berkata, ‘Sesungguhnya aku takut kepada Allâh.’ Dan (6) seseorang yang bershadaqah dengan satu shadaqah lalu ia menyembunyikannya sehingga tangan kirinya tidak tahu apa yang diinfaqkan tangan kanannya, serta (7) seseorang yang berdzikir kepada Allâh dalam keadaan sepi lalu ia meneteskan air matanya.”

Dari hadits tersebut dapat diuraikan jika golongan pertama yang akan dinaung oleh Allah SWT yaitu Imam atau pemimpin yang Adil hal ini karena, pemimpin memiliki tugas dan tanggung jawab yang sangat penting bagi suatu negara atau kelompok dipimpinnya apabila seorang pemimpin dapat bersikap Adil sehingga dapat memakmurkan rakyatnya. Yang kedua adalah seorang yang menghabiskan masa mudanya dengan melakukan ibadah kepada Allah SWT dan menjauhi maksiat atau hal-hal yang dilarang oleh Allah SWT. Selanjutnya yang ketiga adalah Seseorang yang selalu merindukan dan selalu bergantung ke masjid untuk beribadah kepada Allah SWT.

Golongan yang keempat adalah dua orang yang memiliki ketaatan dan keimanan kepada Allah SWT kemudian saling mencintai di jalan Allah. Lalu yang kelima adalah Seorang pemuda yang dapat menjaga pandangan serta hawa nafsunya sehingga dapat menolak ajakan dari seorang wanita untuk berzina karena takut dengan Allah SWT. Kemudian golongan yang keenam adalah seseorang yang bershadaqoh secara bersembunyi sehingga tidak diketahui oleh orang lain dan yang terakhir adalah orang orang yang setiap malam mengisi waktunya dengan bermunajat dan berdzikir memohon ampun kepada Allah dengan sungguh-sungguh. (Dodo/KE/UWE)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image