Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang

Asyik, Urus Paspor di Imigrasi Semarang Bisa di Hari Sabtu

Info Terkini | Saturday, 10 Sep 2022, 20:50 WIB
Petugas imigrasi menjelaskan teknis pengambilan paspor kepada pemohon setelah proses wawancara selesai.

SEMARANG - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang kembali menggelar layanan paspor di hari Sabtu atau biasa dikenal dengan Si Semar Lembur pada tanggal 10 September 2022. Jam operasional layanan ini dimulai pukul 08.30 sampai 11.30 WIB.

Si Semar Lembur adalah inovasi dari Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang berupa pemberian layanan paspor dan informasi keimigrasian kepada masyarakat yang dilakukan pada hari Sabtu.

"Banyak saran yang masuk melalui media sosial kami, agar kami dapat memberikan pelayanan pada akhir pekan," ungkap Raden Satrio Wibowo, Kepala Sub Seksi Teknologi Informasi Keimigrasian.

Beliau juga mengatakan dengan adanya layanan di akhir pekan diharapkan masyarakat menjadi lebih mudah untuk mengurus paspor.

"Dengan adanya layanan Si Semar Lembur, dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengurus paspor tanpa menganggu waktu kerja sehingga tidak perlu mengajukan izin atau cuti di tempat kerja masing-masing," ujar Satrio.

Ke depannya, Imigrasi Semarang akan terus berupaya menghadirkan inovasi-inovasi yang dapat membantu dan mempermudah masyarakat. Hal itu dilakukan dalam rangka memberikan pelayanan keimigrasian yang prima bagi masyarakat.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image