Disebut sebagai Candi Geneng Kali Tempur, baru saja ditemukan 1-2 Tahunan yang lalu, pasca dieskavasi Candi Geneng menjadi objek wisata baru di Kepung, Kediri.
letaknya dekat dengan Wisata Kali Tempur, alamat lengkapnya di Dusun Kebonagung Desa Brumbung Kecamatan Kepung. diperkirakan sebagai Peninggalan Kerajaan Kediri, Candi Geneng kali tempur berupa Pertirtaan kotak dengan batu bata dan arsitektur yang khas jama dahulu.
Situs ini diperkirakan berasal dari peninggalan Kadiri mempunyai 5 mata air berbentuk semacam patung kuda. Bangunan ini diperkirakan dari abad ke-11 hingga era Majapahit, bangunan ini terus memancarkan air pada masing-masing lubang.
Daerah Geneng dipercaya banyak situs peninggalan Kerajaa Kadiri, jika kalian kesana, aksesnya cukup mudah, warga sekitar memberi plangkat penunjuk jalan, akan tetapi 1 KM menuju lokasi, jalan masih kecil dan mobil sulit untuk mencapai ke lokasi, tetapi jangan sedih, disana juga tersedia toilet dan tempat ganti untuk kalian yang ingin menikmati sungai atau air didekat candi.
