Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ibu Denok

Lupa Itu tidak Ingat

Lainnnya | 2025-03-14 23:31:25
nutrisi otak (sumber : Pngtree)

Di tengah hiruk pikuk gemerlap ibukota, hiduplah seorang wanita karir yang bernama Senja. Seorang wanita cantik, sukses dan mandiri. Namun, di balik kesuksesannya, Senja memiliki sebuah masalah yang cukup mengganggunya dalam beraktifitas, yaitu ia sering lupa.

Lupa adalah masalah yang sering dianggap sepele, padahal sebenarnya mengganggu aktivitas sehari-hari. Senja sering lupa menaruh kunci, mematikan kompor, bertemu dengan tamu penting bahkan ia sering lupa hari ulang tahun temannya. Masalah ini sudah berlangsung cukup lama dan membuat Senja merasa tidak nyaman, karena dapat merugikan dirinya dan orang lain.

Pada suatu hari, Senja bertekad bulat untuk mencari tahu apa yang menyebabkan ia sering lupa. Ia mencari informasi di internet dan menemukan bahwa lupa dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti stres, kurang tidur, atau kurangnya nutrisi. Senja perlahan-lahan mencoba untuk memperbaiki pola hidupnya, seperti tidur yang cukup minimal 8 jam dan mengonsumsi makanan yang sehat setiap harinya.

Namun ternyata masalah lupa Senja tidak juga membaik. Akhirnya Ia memutuskan untuk berkonsultasi dengan dokter. Dokter pun melakukan beberapa tes dan menemukan bahwa Senja memiliki masalah pada memori jangka pendeknya. Dokter kemudian menyarankan Senja untuk melakukan terapi kognitif.

Terapi kognitif adalah terapi yang bertujuan untuk memperbaiki fungsi kognitif, seperti memori, konsentrasi, dan kemampuan belajar. Senja mengikuti terapi kognitif secara rutin dan perlahan-lahan masalah lupanya mulai membaik. Ia sudah tidak lagi lupa menaruh kunci atau mematikan kompor. Ia pun mencatat semua kegiatan yang akan dilakukan untuk membantu mengingat, rutin berolah raga pun dilakukan.

Senja sangat senang karena masalah lupanya sudah teratasi. Ia kembali menjadi wanita yang produktif dan dapat menikmati hidupnya dengan lebih baik. Senja belajar bahwa masalah lupa bukanlah masalah sepele dan perlu untuk ditangani dengan serius. Lupa adalah masalah yang umum terjadi. Namun, jika masalah tersebut sudah mengganggu aktivitas sehari-hari, sebaiknya segera cari tahu penyebabnya dan cari solusinya. Jangan pernah anggap remeh masalah lupa karena dapat berdampak buruk pada kualitas hidup Anda.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image