Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image SMP Al-Hikmah Boarding School Batu

Tajdidun Niyyah untuk Menghadapi Semester Baru

Sekolah | 2024-01-08 21:10:05
Stadium General Oleh Kepala Sekolah SMP Al-Hikmah Boarding School Batu

SMP Al-Hikmah Boarding School Batu telah memulai semester genap tahun ajaran 2023-2024 pada tanggal 8 Januari 2024. Hal ini ditandai dengan diadakannya stadium general oleh kepala sekolah SMP Al-Hikmah Boarding School Batu, Ustadz Eko Ariyanto, S.Pd.

Dalam sambutannya, Ustadz Eko Ariyanto, S.Pd menyampaikan kepada seluruh siswa agar senantiasa bersemangat dalam menjalani proses pembelajaran di SMP Al-Hikmah Boarding School Batu. Beliau juga menyampaikan agar di semester baru ini para siswa bisa berprestasi sebanyak mungkin, baik akademik maupun non akademik. Selain prestasi yang baik, Ustadz Eko berpesan agar di imbangi dengan akhlak yang baik juga, karena siswa yang baik itu adalah siswa yang bagus secara prestasi dan juga baik akhlaknya. Di akhir sambutannya beliau bepesan kepada guru dan siswa agar bisa mendukung program sekolah adiwiyata yang sedang dilakukan oleh SMP Al-Hikmah Boarding School Batu untuk bisa mendapatkan anugrah sekolah adiwiyata tingkat provinsi.

Semoga dengan acara ini bisa menjadi momen tajdidu-n-niyyah wa-n-nasyath wa-l-hamasah wa-l-ijtihad (perbaharuan niat, semangat serta kesungguh-sungguhan). Maka, dengan niat yang baru ini insyaAllah akan menjadi langkah awal yang baik untuk para guru dan siswa dalam semester genap ini.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image