4 Katagori Saham yang Punya Potensi Cuan Maksimal
Edukasi | 2023-11-21 15:35:47Hallo sobat BankSaham, tahukah kamu berikut ini adalah kategori saham yang potensial kasih kamu cuan yang optimal menurut Peter Lynch..
Kategori nya apa saja? Yuk kita bahas..
1. Stalwarts
Emiten stalwarts tumbuh moderat dengan pertumbuhan revenue tahunan biasanya sebesar 10-15% dan seringkali memberikan dividen tumbuh. Biasanya yang perlu diperhatikan dari saham ini yaitu dari PER nya, bandingkan PER saham tersebut dengan PER rata-rata di Industri sejenis dan pastikan tidak lebih tinggi dari rata-rata nya.
2. Fast Grower/Tumbuh cepat
Emiten fast grower tumbuh sangat cepat dengan pertumbuhan revenue bisa lebih dari 20% per tahun. Biasanya perusahaan ini merupakan perusahaan kecil namun punya prospek bagus. Kemudian saham fast grower ini bisa punya PER yang tinggi dibandingkan rata-rata di Industrinya, tapi terkompensasi karena growth-nya yang tinggi. Saham jenis ini biasanya bisa hasilkan cuan puluhan persen bahkan multibagger.
3. Cyclical / Siklus
Saham siklikal bergerak naik turun pada periode tertentu membentuk suatu siklus dan biasanya mengikuti siklus bisnisnya. Jika investor cerdas mengenali siklus sebuah bisnisnya maka potensial bisa mendapatkan cuan yang besar. Perusahaan cyclical bergantung pada pertumbuhan ekonomi atau pergerakan harga komoditasnya. Yang perlu diperhatikan dari saham-saham seperti ini yaitu timing membelinya, jangan sampai kita beli di puncak siklusnya.
Contoh saham cyclical seperti otomotif, properti, komoditas & energi.
4. Turnaround
Saham turnaround merupakan saham yang berubah fundamentalnya dari buruk menjadi bagus akibat aksi korporasi. Misalnya merger, akuisisi, restrukturisasi utang ataupun peralihan lini bisnis. Saham kategori ini punya risiko tinggi tapi bisa berpotensi memberikan return tinggi dalam waktu singkat.
Dengan melakukan kategorisasi ini, harusnya sobat BankSaham bisa lebih mudah memilih saham dan mengenali lebih dalam mengenai karakteristik saham yang di incar.
Semoga artikel ini membantu sobat BankSaham dalam menambah wawasan tentang dunia pasar modal..
Jika kamu tertarik dengan dunia pasar modal, yuk follow Follow Instagram BankSaham dan SubScribe Youtube BankSaham disana terdapat banyak sekali konten-konten edukasi mengenai dunia pasar modal.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.