Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Hadi Surahman

Makanan Khas Palembang Selain Pempek, Sudah Pernah Coba?

Kuliner | 2023-04-11 02:00:00

Mendengar kata palembang, tentu kita akan teringat dengan makanan khasnya yaitu pempek. Pempek merupakan salah satu makanan khas Palembang yang terbuat dari gilingan ikan dan tepung sagu.

Namun, tahukan kamu! Ada beberapa makanan khas palembang selain pempek yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Palembang. Apa saja? Berikut makanan khas palembang selain pempek yang dikutip dari kubuspedia.com.

Makanan Khas Palembang Selain Pempek

Model

Model merupakan makanan dari palembang yang berbahan dasar ikan tenggiri dan tepung sagu. Dengan tambahan tahu cina dan telur, serta menggunakan kuah udang, tentu dapat memanjakan lidahmu.

Tekwan

Tekwan merupakan makanan dari Palembang yang hampir mirip dengan model. Bedanya adalah jika model penyajiannya harus digoreng terlebih dahulu, sedangkan tekwan cukup direbus atau dikukus.

Rasanya? Jangan ditanya deh, apalagi saat kamu menyeruput kuah kaldunya yang terdiri dari berbagai macam bahan. Dijamin ngiler!

Celimpungan

Meski celimpungan berbahan dasar yang sama dengan pempek, model dan tekwan, yaitu gilingan ikan dan tepung sagu, namun penyajiannya sedikit berbeda.

Celimpungan menggunakan kuah santan dengan ukutan bulan tipis dengan ukuran sekitar 10 cm. Rasanya sangat gurih dan sedap serta cocok buat kamu jadikan sarapan.

Burgo

Menggunakan kuah santan dengan rasa yang gurih dan sedap, burgo terbuat dari tepung sagu dan tepung beras. Selain rasanya yang sedap, tekstur dari burgo yang kenyal tentu akan memanjakan lidahmu.

Pindah Patin

Buat kamu yang suka makan ikan patin, makanan ini sangat kami rekomendasikan untuk dicoba. Pindang merupakan masakan khas palembang dengan ikan patin sebagai bahan utama. Dengan bumbu dan rempah khas palembang, dijamin akan membuat nagih.

Selain ikan patin, ikan lainnya yang sering digunakan sebagai bahan utama pindang adalah ikan gabus.

Kue 8 Jam

Kue ini memang membutuhkan waktu yang sangat lama untuk memasaknya, yaitu sekitar 8 jam. Namun, setelah mencobanya, kamu akan merasakan lembut dan manisnya kue ini. Kue ini bisa kamu jadikan salah satu oleh-oleh saat berkunjung ke Palembang.

Penutup

Mungkin itu saja tentang makanan khas palembang yang dapat kami bagikan. Mungkin masih lagi makanan dari palembang ini yang belum sempat saya bagikan. Tapi percayalah, saat kamu berkunjung ke Palembang, kamu wajib mencoba makanan yang telah kami sebutkan di atas.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image