Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Marcomm BMM

BMM Raih Penghargaan Kemenag 2023, Program Kampung Zakat

Khazanah | Thursday, 23 Feb 2023, 10:29 WIB

Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Baitulmaal Muamalat (BMM) meraih penghargaan sebagai LAZ Berkontribusi Terbanyak pada Program Kampung Zakat oleh Direktorat Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) pada Minggu (19/1).

Penghargaan diberikan langsung oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas kepada Direktur Eksekutif BMM, Novi Wardi pada acara pembukaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Zakat 2023 di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta.

Novi Wardi mengungkapkan “Alhamdulillah dan terima kasih kami ucapkan atas kepercayaan dan kolaborasi BMM dengan Kemenag RI. Semoga ikhtiar terbaik yang telah dilakukan dapat bermanfaat bagi penerima manfaat dan diridhoi oleh Allah Subhanahu wata’ala”.

Perlu diketahui bahwa Program Kampung Zakat merupakan salah satu program sinergi antara Ditjen Bimas Islam Kemenag RI dengan Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) dan organisasi pengelola zakat lainnya. Kampung Zakat digulirkan sebagai upaya mengentaskan kemiskinan dan membangkitkan ekonomi umat di berbagai daerah di Indonesia, termasuk daerah 3T (terdepan, terluar, tertinggal).

BMM merupakan salah satu lembaga amil zakat nasional yang turut berkontribusi mensukseskan program Kampung Zakat Kemenag RI diantaranya dengan melakukan pembangunan Rumah Harapan di wilayah Lebak, Banten dan Aceh Singkil serta program Ambulance Terapung bagi warga yang tinggal di wilayah perairan seperti di Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat.

Melalui program ini, Kementerian Agama mendorong Kampung-kampung Zakat bisa berkembang dan bertumbuh di seluruh daerah di Indonesia. Program ini merupakan upaya dari negara dalam meningkatkan perekonomian umat melalui optimalisasi dana zakat dan menurunkan angka kemiskinan.

Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membersamai berbagai langkah kebaikan bersama BMM hingga saat ini khususnya para mitra, stakeholder, muzakki, donatur dan mustahik. Semoga segala ikhtiar yang telah dilakukan dapat mendatangkan kebermanfaatan untuk umat.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image