Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Klipingan Media

5 Cara Menghasilkan Uang dari Internet Bermodal Kuota Internet untuk Pemula

Bisnis | Sunday, 08 Jan 2023, 21:24 WIB
Gambar oleh Gerd Altmann dari <a href=Pixabay." />
Gambar oleh Gerd Altmann dari Pixabay.

Bisa menghasilkan uang dari internet kini sudah menjadi impian banyak orang. Fleksibilitas kerja yang luas dan potensi penghasilan yang besar jadi alasannya. Memang internet membuka peluang besar bagi siapa saja untuk bisa meraih pundi-pundi, tetapi bukan berarti internet adalah lahan kosong yang bisa dengan mudah digarap siapa saja.

Internet merupakan tempat yang ramai, ratusan juta alamat IP memadati ruang maya yang kita sebut internet. Di ruangan ini kita sama-sama berselancar, entah itu sekedar mencari hiburan atau memburu solusi atas permasalahan yang kita hadapi. Tentu saja musatahi jika kita satu-satunya orang yang terpikir untuk mencari uang dari internet dari ratusan juta pengakses internet.

Kepadatan internet ibarat pisau bermata dua, ia bermanfaat menumbuhkan internet sehingga memiliki nilai ekonomi yang fantastis. Tapi ia juga semakin mengetatkan persaingan kerja di dunia maya. Karena itulah mendapatkan penghasilan dari internet tidak lagi semudah sejak 20 tahun lalu, saat satu kecamatan hanya satu rumah yang punya akses komputer.

Meskipun begitu, bukan berarti peluang kerja di internet sudah tertutup. Kita tetap bisa mendapatkan cipratan perputaran uang di internet. Caranya adalah dengan menggarap lahan atau niche yang belum diketahui banyak orang. Berikut ini 5 cara menghasilkan uang di internet untuk pemula.

1. Mengisi Survey Online Berbaya

Cara menghasilkan uang dari internet yang pertama adalah dengan mengisi survey online berbayar. Kita bisa menghasilkan hingga belasan ribu rupiah hanya dengan menjawab pertanyaan dengan topik-topik tertentu, misalnya keuangan pribadi, kesehatan & perawatan, dan otomotif.

Survey online berbayar bisa kita dapatkan melalui platfrom survey online. Dikutip dari klipingan.com ada beberapa platform survey berbayar yang populer, misalnya Nusareserach, YouGov, Jakpat, ysense, ViewFruit dan Prizerebel.

2. Menjadi Pekerja Microjobs

Microjobs adalah situs web atau platform yang menyediakan layanan jasa kecil atau pekerjaan kecil yang dapat dilakukan oleh siapa saja. Jasa atau pekerjaan kecil ini disebut "microjobs" karena biasanya hanya membutuhkan waktu yang singkat dan bayaran yang rendah. Contohnya, seseorang dapat menggunakan situs microjobs untuk mencari pekerjaan seperti memasukan data, membuat logo, atau mengirim email masal.

Situs microjobs sering dijadikan sebagai sumber penghasilan tambahan bagi seseorang yang memiliki keahlian atau keterampilan yang dapat ditawarkan kepada orang lain. Beberapa situs microjob yang mungkin cocok dengan mu antara lain, Remotask, SproutGigs, dan Rapidworker.

3. Menjadi Kontributor Microstock

Kabar baik untuk kamu yang hobi fotografi, karena sekarang kita bisa menjual hasil jepretan kita di situs Microstock. Situs Microstcok adalah istilah yang digunakan untuk menyebut platform yang menjual karya kreatif. Karya yang dijual di situs microstock biasanya berupa desain grafis, foto, footage video, dan musik.

Kita bisa menghasilkan uang dengan menjadi kontributor microstock, pertama-tama kita harus mendaftar ke salah satu platform microstock yang terkenal seperti Shutterstock, iStock, atau Adobe Stock. Setelah mendaftar, kita bisa mengunggah karya foto, video, atau ilustrasi Anda ke platform tersebut dan menetapkan harga untuk setiap unduhan.

Setiap kali ada orang yang mengunduh karya kita, kita akan mendapatkan royalti sesuai dengan harga yang telah Anda tetapkan. Jumlah royalti yang Anda dapatkan tergantung pada harga yang kita tetapkan dan persentase yang diberikan oleh platform microstock.

4. Mendaftar di Situs Freelancer

Freelance atau pekerja lepas menjadi profesi yang digemari anak muda belakangan ini. Untuk memudahkan mendapat jobs, seorang freelancer biasanya mendaftar ke situs web yang menjadi penghubung antar freelancer dengan client. Beberapa contoh situs freelancer antara lain, Fiver, freelancer.com, upwork, fastwork, projects.co.id, dan Sribu.

Dengan mendaftar di situs web tersebut, kita bisa menemukan berbagai macam jobs yang mungkin akan sesuai dengan kompetensi kita. Contoh jobs yang bisa kita dapatkan adalah menulis artikel, membuat logo, membuat ilustrasi, desain website, dan sebagainya.

5. Membangun Blog

Cara lain yang bisa kamu gunakan untuk menghasilkan uang dari internet adalah dengan membangun blog. Blog adalah website yang berisi artikel informatif. Dengan membangun blog, kita membuka banyak peluang penghasilan, misalnya kita bisa menjual barang, memasarkan link afiliasi, menampilkan iklan berbabayar, dan sponsorship.

Perlu diketahui bahwa untuk membangun blog yang stabil dan berkelanjutan itu membutuhkan waktu. Jadi kita harus benar-benar menikmati prosesnya sebelum menikmati hasil blog. Aktifitas membangun Blog sendiri sering disebut Blogging.

Setelah membaca artikel ini, semoga kamu sudah memahami bagaimana cara menghasilkan uang dari internet. Internet dapat menjadi sumber penghasilan yang menjanjikan, asalkan kamu tekun dan konsisten. Jangan ragu untuk mencoba berbagai cara menghasilkan uang di internet, selama itu tidak melanggar hukum. Selain itu, kita juga harus belajar untuk mengembangkan kemampuan kita agar terus bisa bertahan di dunia yang semakin cepat berubah.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image