Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang

Peringati Dies Natalis Poltekip Ke-58, Lapas Perempuan Palembang Ikuti Kegiatan Sidang Senat Terbuka

Info Terkini | Monday, 07 Nov 2022, 18:32 WIB

Senin, 7 November 2022 - Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang Kanwil Kemenkumhan Sumsel mengikuti kegiatan sidang senat terbuka dalam peringatan Dies Natalis Poltekip ke-58, dengan tema "Semangat untuk Bangkit Mempertahankan Apa yang Telah dibangun Pendahulu Kami dan Harus Maju Lebih Cepat Untuk Mengejar Prestasi dan selalu Membawa Poltekip untuk tetap menjadi Kawah Candradibuka untuk Mendidik Kader Pemasyarkatan yang Berkualitas, Profesional, dan Berintegritas".

Kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 13.00 WIB secara virtual melalui zoom meeting ini dibuka oleh Ketua Senat dan dilanjutkan dengan sambutan dari Direktur Poltekip dr. Rahmayanti yang dengan bangga menyampaikan bahwa poltekip telah memperoleh predikat pelaporan data pada PD-Dikti Kemendikbud memcapai 100% untuk kategori pendidikan Kedinasan di Seluruh Indonesia.

Kegiatan yang berlangsung khidmat dengan video dari Humas Poltekip dan Orasi Ilmiah dari Wamen Kumham RI, dan ditutup kembali oleh Ketu Senat Poltekip, kemudian diselingi dengan penampilan band taruna Poltekip dan pembagian hadiah perlombaan.

Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang Kanwil Kemenkumhan Sumsel Ike Rahmawati menyatakan walaupun kegiatan Dies Natalis Poltekip diadakan secara virtual namun tetap meriah dengan penampilan yang ditampilkan, dan tetap merasa antusias sekaligus sangat bangga.

Ike Rahmawati berharap "Semoga Poltekip terus mampu melahirkan SDM Pemasyarakatan yang handal, Responsif terhadap perubahan dan terus berkonstribusi terhadap pembangunan bangsa Indonesia. Dirgahayu POLTEKIP ke-58 semoga semakin maju dan semakin jaya".Tutur Ike.

@Kemenkumham_RI

@Ditjenpas

@Kumhamsumsel

@lpp_palembang

#KumhamPasti

#KumhamSumsel

#HarunSulianto

#LapasPerempuanPalembang

#IkeRahmawati

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image