Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image yan osmana

Kupat Glabed Kuliner Khas Tegal

Kuliner | Thursday, 20 Oct 2022, 16:54 WIB

Kupat Glabed Kuliner Khas Tegal

Bicara tentang Tegal memang takan ada habisnya. Selain dikenal ngapaknya, juga dikenal gudangnya kuliner. Ya, siapa yang tak kenal dengan sate kambing muda khas Tegal. Pasti semua orang sudah pernah mencicipinya. Terus lagi yang namanya teh poci, tahu aci, nasi lengko, sega ponggol, kupat glabed, kupat bongkok, kupat kidi, dan masih banyak lainya.

Nah !!, sekarang aku mau membicarakan Kupat Glabed. Ya, salah satu kuliner yang sangat digandrungi para pencinta kuliner ini. Juga bisa dibilang sudah menjadi makanan favoritku. Sebab, kupat glabed memiliki ciri khas tersendiri. Yakni rasa kuah kentalnya begitu sangat nikmat sekali. Atau "ngangeni" kalau orang sini ngomong.

Ya, kuah kupat glabed memang hampir serupa dengan kuah opor. Tapi bedanya di teksturnya saja yang lebih kental. Sebab, menurut sebagian penjual, memang dibuat dari kuah gulai tapi dicampur dengan santan kental. Terus dicampuri tempe yang sudah di iris dadu kecil-kecil.

Apalagi kalau melihat cara meraciknya, dimana potongan kupat ditaruj diatas piring, kemudian diguyur kuah glabed yang kental. Terus dikasih potongan ayam suwir dan bawang goreng. Terus dikasih kuah sambel pedas bagi yang suka pedas.wuihh aromanya sangat menggoda selera. Ditambahkan sate ayam berkuah merah, sate telur puyuh,sate kerang. Dan yang paling sepsial kalau pas makan ditemani orang terkasih, disaat suasana mendung . Mantap!!!

  • #y
  • Disclaimer

    Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

    Berita Terkait

     

    Tulisan Terpilih


    Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

    × Image