
Mendadak, Warga Binaan Lapas Narkotika Samarinda Test Urine !
Info Terkini | Wednesday, 31 Aug 2022, 15:17 WIBLapas Narkotika Samarinda kembali melakukan tes urine kepada seluruh Warga Binaan Blok Rehabilitasi Sosial. Rabu (31/08/2022).
Sesuai arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Pegang teguh 3 Kunci Pemasyarakatan yang salah satunya ialah Pemberantasan Narkoba, Lapas Narkotika Samarinda lakukan Test Urine bagi seluruh Warga Binaan yang menempati blok Rehabilitasi Sosial sebanyak 129 orang.


Adapun kegiatan test urine ini bekerjasama dengan pihak Yayasan SEKATA dan dipantau langsung oleh Hidayat Kalapas beserta Jajaran Klinik Lapas Narkotika Samarinda, sebanyak 129 orang Warga Binaan yang di test urine pada hari ini mendapatkan hasil NEGATIVE, Hal ini dilakukan untuk mengetahui,mencegah, dan memastikan Lapas Narkotika Samarinda bebas dari peredaran Narkoba.


"Pihak Lapas Narkotika Kelas IIA Samarinda juga berkomitmen untuk selalu melakukan pengawasan sebagai pencegahan peredaran narkotika di lingkungan Lapas, dengan komitmen Lapas Narkotika Samarinda BERSINAR (Bersih Dari Narkoba)". tutup Hidayat Kalapas Narkotika Samarinda.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.