Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Akbar Jurnalis

Dukung Perjuangan Pengajar Al Quran, WIZ Salurkan Program Bingkisan untuk Guru Ngaji

Agama | Friday, 29 Jul 2022, 10:23 WIB

PALOPO – Namanya Ibu Naida (59 tahun), ia merupakan seorang guru mengaji yang tinggal di Kelurahan Benteng, Wara Timur, Palopo. Setiap hari ia mengajarkan Al Qur’an di teras rumahnya yang sederhana. Jum’at, (29/7/2022).

Rumah berdinding kayu tersebut ia jadikan sebagai tempat mengaji untuk anak-anak santrinya. Meski terkadang harus merogoh kocek pribadi untuk membeli Al Qur’an, ia mengaku berbahagia dalam menjalani aktivitasnya tersebut.

“Awalnya TPA Bunda ini dirintis oleh ibu saya, sekitar 40 tahun lalu. Sekarang kami yang melanjutkan untuk membina anak-anak disini,” katanya saat ditemui tim Laznas Wahdah Inspirasi Zakat.

Kehadiran Tim Laznas WIZ ke rumah Ibu Naida dalam rangka penyaluran Program Bingkisan Guru Ngaji. Ia sangat berterimakasih dan merasa terbantu dengan adanya bingkisan berupa paket sembako tersebut.

“Terimakasih Wahdah Inspirasi Zakat sudah memberikan perhatian khusus untuk keluarga kami, semoga Alloh membalas dengan yang lebih baik,” tuturnya.

Laporan: Wawan/Humas WIZ

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image