Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Alwanul Fikri

Lampung Timur dan Taman Nasional Tertua di Indonesia

Wisata | 2021-10-14 14:00:02
Foto Doc: Alwanul Fikri

Saat mendengar Kota Lampung, banyak sekali masyarakat yang terbesit dalam pikirannya tentang “begal” yang menjadi citra buruk tersebut tertanam didalam pikiran masyarakat diluar Lampung. Namun siapa sangka, Lampung memiliki banyak sisi positif didalamnya terutama dibidang keindahan alamnya yang kaya akan flora dan fauna didalamnya. Salah satunya hewan yang terkenal di Lampung adalah Gajah Sumatra. Taman Nasional yang memberdayakan serta menjaga kelestarian Gajah Sumatra yaitu Taman Nasional tertua di Indonesia ada di Lampung Timur yaitu adalah Taman Nasional Way Kambas, atau kebanyakan orang lebih banyak mengenalnya dengan Way Kambas.

Taman Nasional Way Kambas (TNWK) merupakan salah satu taman nasional pertama dan tertua di Indonesia. Way Kambas didirikan oleh pemerintah Belanda pada Tahun 1937 hingga sekarang tahun 2021 masih terjaga sebagai Taman Nasional Tertua di Indonesia dan terdapat sekitar 200an Gajah Sumatera (Elepas Maximus Sumateranensis).

Taman Nasional yang terletak di kawasan Lampung tepatnya di Kecamatan Labuhan Ratu, Kabupaten Lampung Timur. Perjalanan dari pusat kota Bandar Lampung memakan waktu kurang lebih 4 jam, akses jalan sudah bagus dan nyaman untuk menggunakan kendaraan mobil pribadi maupun motor. Selama perjalanan menuju Taman Nasional akan disuguhkan pemandangan alam hutan yang masih sangat alami karena belum terjamah oleh manusia dan keindahan alamnya yang memanjakan mata. Tempatnya yang strategis dan mudah dijangkau dapat dijadikan tempat wisata keluarga serta edukasi bagi masyarakat Lampung.

Kondisi pandemi Covid-19 yang melanda seperti saat ini membuat banyak tempat wisata yang mulanya tutup mulai dibuka kembali, sama halnya dengan Taman Nasional Way Kambas yang kembali dibuka untuk masyarakat umum.

Taman Nasional Way Kambas kembali dibuka untuk umum mulai dari pukul 09.00- 17.00.Harga tiket masuk ke Taman Nasional ini sangat terjangkau cukup dengan 7000 ribu per orang saja dan 10.000 untuk kendaraan yang beroda empat.

Selama berada di kawasan Taman Nasional Way Kambas ini, pengunjung dapat mencoba menaiki Gajah dengan biaya 20.000 untuk dapat menikmati menaiki gajah dengan waktu 5-10 menit. Pengunjung akan dibawa berkeliling melewati padang rumput hijau dan juga pepohonan yang asri membuat setiap pengunjung merasakan suasana yang sejuk dan menyenangkan. Selain itu juga pengunjung dapat berfoto dengan Gajah yang pastinya di dampingi oleh pawang-pawang Gajah yang ada.

Setiap tahunnya Taman Nasional ini mengadakan event di bulan November bertajuk Festival Way Kambas. Festival ini diadakan tiga hari ditanggal 11-13 November. Event ini bertujuan agar masyarakat Lampung khususnya Lampung Timur menjaga warisan Taman Nasional tertua di Indonesia ini agar tetap eksis dan mampu mendorong wisatawan berkunjung ke Taman Nasional Way Kambas.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image