Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Pemuda Peduli

Social Experiment, Bagian Dari Pra-Event Bandung Sisi Sini

Info Terkini | 2022-05-27 16:52:53
Dokumentasi Soctravo dalam kegiatan pra-event Bandung Sisi Sini di Jalan Braga pada (13/04/2022)

Bandung - Bandung Sisi Sini merupakan salah satu kegiatan yang diadakan oleh Soctravo, layanan traveling dan kegiatan sosial, di Bulan Ramadhan yang mana mengajak traveler untuk berbagi bersama anak-anak panti asuhan dan beberapa komunitas yang ada di Bandung.

Bandung Sisi Sini sendiri diadakan pada tanggal 23 April 2022. Sebelum itu diadakan rangkaian pra-event dari acara tersebut yang mengambil tema kegiatan berupa Social Experiment. Bertepatan dengan bulan Ramadhan, Soctravo ingin mengajak masyarakat untuk turut serta berbagi kebaikan dari hal-hal kecil. Cara berbaginya cukup unik dimana pada Social Experiment ini mengangkat konsep tentang altruisme.

Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari pada waktu dan tempat yang berbeda. Tanggal 13, 17, dan 20 April dengan lokasi pertama di Jalan Braga, Taman Kiara Artha, dan Alun-alun Bandung. Kegiatan ini juga merupakan hasil kerjasama Soctravo dengan Jamborette Tekstil yang menjadi penyedia makanan berat. Jamborette Tekstil sendiri merupakan acara tahunan dari mahasiswa STTT Bandung yang berisikan rangkaian acara salah satunya pengabdian masyarakat.

Jhyan, selaku perwakilan dari Jamborette Tekstil bidang pengabdian masyarakat, menjelaskan bahwa Altruisme sendiri menjadi konsep yang menarik untuk diangkat dimana seseorang diajak untuk mementingkan kepentingan orang lain terlebih dahulu dibandingkan diri sendiri.

“Dalam pra-event ini, kita berbagi kebaikan dengan konsep tema altruisme. Kita bagi-bagi nasi box dan hampers pada tiga tanggal yang berbeda” ungkap Jhyan dalam menjelaskan detail acaranya.

Pada Social Experiment ini, Soctravo ingin melihat bagaimana kesadaran masyarakat dalam memperhatikan sekitarnya. Terdapat dua barang yang dapat dipilih masyarakat yaitu hampers kecil snack untuk diambil dan dibagikan kembali pada sekitar dan makanan berat untuk diambil sendiri.

Dokumentasi Soctravo bersama Jamteks pada pra-event Bandung Sisi Sini di Taman Kiara Artha pada (17/04/2022)

Jhyan juga menuturkan bahwa beberapa kendala harus dihadapi dalam berjalannya acara. Kendala seperti cuaca dan sumber daya manusia yang terbatas. Walaupun beberapa kendala harus dihadapi, ia juga memberikan harapan kedepannya untuk acara yang telah berlangsung.

“Saya berharap, acara-acara seperti ini terus ada kedepannya, jangan hanya berhenti disini tetapi terus berkelanjutan. Dan semoga terus bermanfaat untuk Bandung sendiri dan lebih luasnya di negara kita tercinta,” tambah Jhyan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image