Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rutan Majene

Dengan Program Kerajinan Tangan, Rutan Majene Upayakan Warga Binaan Miliki Skil

Info Terkini | 2022-05-25 09:44:59

RutaNe_Info - Program pembinaan merupakan sarana untuk membekali dan mendidik warga binaan di dalam Lapas atau Rutan dengan harapan dapat diterima kembali didalam lingkungan masyarakat. Salah satu cara membekali mereka adalah dengan skil keterampilan.

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa Majene adalah daerah yang kaya akan pohon kelapa, maka tak dipungkiri banyak masyarakat yang memakai semua bagian yang ada pada pohon kelapa kemudian diolah menjadi sesuatu yang dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari.

Rutan Majene yang mana salah satu pembinaan yang dilakukannya adalah pembinaan kemandirian di bidang Bimbingan Kerja. Oleh karena itu dengan memanfaatkan bagian dari pohon kelapa yaitu lidi daun kelapa maka dibuatlah menjadi sesuatu yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

Menurut Karutan Majene (Mansur), Bimbingan Kerja yang diikuti oleh Warga Binaan adalah untuk meningkatkan skil keterampilan mereka, dimana mereka akan diberikan pengembangan kecakapan dalam hal kerajinan tangan.

"Contohnya, pembinaan kerajinan tangan dari lidi, warga binaan kami dapat membuat tutup saji, keranjang pakaian, Keranjang buah, tutup bosara, keranjang botol, dan lain sebagainya". Kata Mansur.

"Kami senantiasa mengembangkan skill mereka agar nantinya mereka punya bekal saat keluar nanti dan kami berharap dengan ini dapat membuka mindset mereka dan tidak lagi melakukan pelanggaran hukum diluar kelak". Harapnya.

Mansur kemudian menambahkan "Kerajinan dari lidi ini banyak diminati oleh masyarakat luar karena ini merupakan kerajinan yang bisa dimanfaatkan sebagai perabot rumah tangga. Kerajinan dari lidi yang dibuat oleh warga binaan ini sudah dikenal oleh masyarakat, oleh karenanya masyarakat luar banyak yang datang untuk membeli".

Fitrah, Seorang warga binaan yang ikut pembinaan tersebut mengatakan "Kami berterimakasih karena sudah diberikan bekal keterampilan seperti ini, kalau saja kami diluar kami pasti tidak dapat ilmu seperti ini."

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image