Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ummu Azka

'Bangkit Bareng' Bersama Republika

Info Terkini | 2021-09-03 08:56:39

Media di masa seperti kanal penting yang menghubungkan dunia melalui informasi yang disampaikannya. Pentingnya peran media di tengah tengah masyarakat membuat banyak orang tertarik untuk senantiasa mengawal pemberitaan hingga turut serta dalam meramaikan kontennya. Semangat inilah yang diangkat republika dalam milad yang ke 26 tahun ini.

Untuk itu republika mengadakan webinar yang bertajuk "Digital Jurnalistik Milenial" . Pelatihan jurnalistik yang diadakan via daring tersebut menghadirkan seorang pemateri sekaligus editor republika, Kang Karta Raharja Ucu. Peserta yang hadir mengikuti kegiatan ini beragam, mulai dari pelajar, mahasiswa, guru, hingga ibu rumah tangga.

Selain belajar membuat sebuah berita, peserta juga diperkenalkan tatacara membuat opini. Sebuah tulisan yang membutuhkan kreativitas penulis dalam hal ide dan gagasan. Materi ini sangat penting untuk membangun kesadaran literasi mayarakat dan para peserta khususnya agar dapat melanjutkan estafet menulis dari masa ke masa.

Terakhir materi yang disampaikan adalah foto jurnalistik yang dibawakan oleh potografer senior reublika, Kang Yoga Ardhi. Pada sesi ini peserta diperkenalkan seluk beluk pengambilan sebuah gambar, hingga mencari 'angel' yang tepat agar objek yang diambil bukan sekadar bisa ditampilkan namun juga mampu membawa pesan bagi pembaca. Inilah esensi dari foto jurnalistik, dimana sebuah gambar bisa menjadi penyampai narasi berita.

Materi yang bergizi disertai pemaparan yang menarik dan interaktif membuat pelatihan yang berlangsung selama 3 jam ini terasa menyenangkan. Sebagai pamungkas, republika mengadakan berbagai lomba diantaranya lomba menulis opini, lomba foto jurnalistik, hingga lomba membuat karikatur dengan mengusung tema berkaitan dengan pandemi. Diharapkan kedepannya republika sebagai salah satu pioner pemberitaan nasional bisa terus mengadakan agenda serupa sebagai upaya mendekatkan media dengan masyarakat luas.

Pengirim : Ummu Azka . Serang Banten

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image

Ikuti Berita Republika Lainnya