Buka Pendaftaran Jalur JPPBMT, MTsN 3 Bantul Terima Masyarakat Pendaftar
Eduaksi | 2022-04-04 11:14:06Bantul (MTsN 3 Bantul) – Jalur Pengembangan Prestasi Bakat Minat dan Tahfidz (JPPBMT) merupakan kegiatan seleksi penerimaan peserta didik baru (PPDB) di madrasah negeri khususnya Daerah Istimewa Yogyakarta dengan jalur khusus yaitu prestasi dan tahfidz. Program ini dimotori oleh Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta yang dilaksanakan oleh seluruh madrasah negeri di DIY khususnya sebagai penyelenggara seleksi. Seleksi awal ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kepada calon siswa yang memiliki prestasi dan tahfidz sebagai prioritas diterima.
MTsN 3 Bantul pada Sabtu (26/3/2022) membuka JPPBMT dengan sistem seleksi yang sudh disiapkan oleh panitia PPDB. Besarnya animo masyarakat mendaftarkan putra-putrinya di madrasah hijau Giriloyo ini menyebabkan cukup banyak peserta seleksi. Panitia melakukan pendataan identitas melalui presensi calon siswa serta verifikasi administrasi yang harus diserahkan sebagai syarat calon siswa mengikuti seleksi masuk menjadi siswa baru MTsN 3 Bantul.
Di pintu masuk madrasah, panitia PPDB yang bertugas sebagai penerima tamu sekaligus presensi calon disibukkan dengan tugas pekerjaannya. Puji Lestari, S.Pd. Waka Kurikulum yang bertugas menjelaskan bahwa pihaknya merasa senang menerima kedatangan tamu masyarakat yaitu orang tua atau wali calon siswa baru. “Alhamdulillah masyarakat semakin mempercayakan kepada MTsN 3 Bantul untuk tempat belajar putra-putrinya’” tutur Puji. Rekan sesama panitia PPDB yaitu Suhartatik, S.Pd. membantu dalam presensi ini. (ist)
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.