Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Badrut Tamam

Doktor Muda Asal Baipajung Tanah Merah Menjadi Pengurus ICMI Jatim

Info Terkini | 2022-03-06 14:22:55
Doktor Muda, Dr. H. Abdul Mujib, M.M saat pelantikan ICMI Jatim ()

SURABAYA,- Dr. H. Abdul Mujib, M.M dilantik sebagai majlis pengurus Ikatan Cedekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Oranisasi wilayah Jawa Timur (Jatim) masa khidmah 2022-2026 Bidang Departemen Ekonomi Bisnis, UMKM dan Pengembangan Pedesaan, Sabtu (06/03/2022).

Pelantikan Dr. H. Abdul Mujib, M.M sebagai bagian dari ICMI Jatim dilakukan di Gedung Negara Grahadi Jalan Gubernur Suryo, Embong Kaliasin Kecamatan Genteng Kota Surabaya oleh Wakil Ketua Umim ICMI Pusat Priyo Budi Santoso.

Dr. H. Abdul Mujib, M.M yang juga merupakan CEO Baba Sarung Indonesia kepada media ini mengatakan siap mendukung pemerintah dalam penguatan ekonomi dan pemerataan ekonomi serta mengintas kemiskinan dan desa tertinggal agar menjadi desa yang berkembang dan mandiri.

“Dengan jiwa khidmah bersama ICMI Jatim, Insyaallah saya siap mendukung pemerintah dalam penguatan ekonomi dan pemerataan ekonomi serta mengintas kemiskinan dan desa-desa tertinggal di Jatim agar menjadi desa yang berkembang, tangguh dan mandiri,” kata H. Abdul Mujib sapaan akrab Bendahara Umum MUI Bangkalan Madura ini.

Pemuda asal Tanah Madura Tepatnya di Desa Baipajung Tanah Merah Bangkalan yang juga alumni TMI Al-Amien Prenduan ini menceritakan beberapa pengalaman hingga dirinya didapuk menjadi anggota ICMI bidang Ekonomi Bisnis, UMKM dan Pengembangan Pedesaan.

“Sebelumnya saya di FORDEIS yakni Forum Dai Ekonomi Syariah Mamjlis Ulama Indonesia (MUI) Jatim. Semakin berkembangnya Ekonomi Syariah khususnya di wilayah Jatim maka saya diminta oleh ketua terpilih untuk membantu mengabdi di ICMI Bidang Ekonomi Bisnis, UMKM dan Pengembangan Pedesaan,” tuturnya.

Dr. H. Abdul Mujib, M.M berharap dirinya dapat berkontribusi dan mengaktualisasikan dirinya bersama ICMI Jatim sehingga dapat mendukung penguatan ekonomi di wilayah Jawa Timur.

Diketahui pelantikan Ulul Albab sebagai Ketua ICMI Jatim beserta jajarannya dihadiri oleh Gubernur Jatim Chofifah Indar Parawansa, Ketua DPRD Jatim Kusnadi dan Pj. Sekretaris Provinsi Jatim Wahid Wahyudi.

Pelantikan berjalan lancar. Disela sambutannya sebagai Ketua ICMI Jatim, Ulul Albab menyatakan akan segera mengadakan rapat kerja bersama seluruh bagian di ICMI Jatim untuk menentukan dan menyusun program kerja lima tahun mendatang.#Tamam

SK PENGESAHAN SUSUNAN MAJELIS PENGURUS WILAYAH IKATAN CENDEKIAWAN MUSLIM SE.INDONESIA JAWA TIMUR PERIODE2O22-2O26

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image