Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image taufik sentana

Hujan Sore Ini Membawaku ke Masa Kecil

Sastra | 2025-04-13 17:55:29

Hujan sore membawaku ke masa kecil. saat pulang mengaji di maktab. jauh dari rumah. berjalan kaki. kawan kawan sebaya tak banyak mengaji sore.

Hujan sore yang kecil menimpa tubuhku yang kecil. menyusuri jalan setapak perkampungan, sebagiannya adalah warga kristen. kadang kulewati juga kandang2 piaraan" mereka, atau aku pilih jalan memutar.

Hujan sore itu tak membuatku berlari. aku biarkan kaki kaki hujan yang tajam itu menari di atas kepala dan tubuhku. Bila tak basah kuyup, sesampai di rumah akan segera kering.

Hujan sore akan selalu membawa pesan. atau kesan dari satu kenangan. Atau hujan sore itu hanya sepi yang tersimpan. atau harapan yang tidak bisa digenggam.

Hujan sore akan selalu membawa pengertian. Tanda dari kadar ilahi untuk jadi harmoni, sebagai zikir kepasrahan sang makhluk.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image