
Berbagi Kebahagiaan Ramadhan, Hachi Group Bersama DT Peduli Bagikan 9000 Paket Buka Puasa
Filantropi | 2025-03-19 15:03:23
DTPEDULI.ORG | BANDUNG - Bulan suci Ramadhan kembali menjadi momen istimewa bagi umat Muslim untuk lebih peduli memberikan kebahagiaan kepada sesama.
Hachi Group bekerja sama dengan DT Peduli membagikan 9000 paket buka puasa ke berbagai titik yang tersebar di Jakarta, Bandung, Bogor, dan Tangerang. Pembagian paket buka puasa dilakukan hingga hari ke 27 Ramadhan.
“Alhamdulillah, di bulan yang penuh berkah Ramadhan 1446 H DT Peduli bersama Hachi group membagikan 9000 paket makan berbuka puasa,” ungkap Cecep Gustiawan, Head of Corporate Fundraising, Selasa (18/3/2025).
Setiap harinya, ratusan paket makanan dikirimkan ke berbagai lokasi seperti masjid, pesantren, dan area yang membutuhkan.
Di Jakarta, misalnya, sebanyak 3.840 paket telah disalurkan ke berbagai wilayah seperti Masjid Daarus Salaam di Cilandak, Masjid DT Jakarta di Cipaku, danMasjid Al-Ikhlas di Lebak Bulus.
Sementara itu di wilayah Bogor dan Tangerang juga ribuan paket buka puasa juga dibagikan di beberapa titik, di antaranya ke Mushala Nurul Huda di Bintaro dan area sekitar Hachi Bogor.
DI Bandung, pembagian paket menyasar beberapa titik strategis seperti sekitar Hachi Cilaki, Masjid DT Bandung di Gerlong, dan Masjid Al-Murrabi di Sutami, dengan total 3000 paket buka puasa.
"Alhamdulillah, senang sekali mendapat rezeki buka puasa gratis dari Hachi. Terima kasih, semoga berkah selalu,” ucap Sofyan, salah seorang penerima paket berbuka puasa di Bandung saat hari pertama pembagian paket buka puasa, Senin (3/3/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Ramadhan Peduli Negeri (RPN) DT Peduli yang bertujuan meluaskan kepedulian dan meraih keberkahan Ramadhan dengan berbagi kebahagiaan Ramadhan, terutama kepada mereka yang kurang beruntung.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Githa Nafeeza dan Bapak Sudjarwo, serta seluruh manejemen Hachi group. Semoga Hachi group semakin sukses dan seluruh kebaikannya Allah SWT dan dicatat sebagai amal saleh, Aamiin,” pungkas Cecep. (Agus ID)
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook