Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ary Gunawan

IGI Gunungkidul Gelar Webinar Asesmen Berbasis Data

Eduaksi | 2024-11-30 14:32:01
Flayer Kegiatan (Dok. IGI Gunungkidul)

Pengurus Ikatan Guru Indonesia Daerah Gunungkidul (IGI Gunungkidul) menyelenggarakan kegiatan Webinar Asesmen Berbasis Data dalam rangka peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024 dan Hari Ulang Tahun (HUT) IGI Ke-15 pada Sabtu (30/11). Kegiatan dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting dan diikuti oleh puluhan guru dari wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Tidak hanya itu, hadir pula guru-guru dari berbagai daerah di tanah air yang ikut berpartisipasi.

Kegiatan dibuka oleh Ketua IGI Gunungkidul, Nuruddin Hidayat, M.Pd. Dalam sambutannya, Nurudin menyampaikan bahwa kegiatan webinar ini bagian dari upaya peningkatan kompetensi guru yang rutin dilaksanakan IGI Gunungkidul. "Webinar ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT IGI Ke-15 yang mengangkat tema Persisten Bergerak untuk Indonesia."

Tangkapan Layar Webinar (Dok. Pribadi)

Bertindak sebagai narasumber dalam kegiatan ini adalah Sriyanta, S.Si., M.Kom., Guru Penggerak Gunungkidul yang mengajar di SMA Negeri 2 Wonosari. Sriyanta memaparkan dan mengajak peserta kembali recharge pemahaman tentang paradigma asesmen dalam pembelajaran kurikulum merdeka dan berbagai hal terkait di dalamnya, seperti bentuk dan instrumen asesmen, hingga penyusunan kriteria ketuntasan tujuan pembelajaran (KKTP).

Peserta antusias mengikuti webinar yang diselenggarakan. Kegiatan semacam ini akan terus diselenggarakan secara rutin sebagai bagian dari sharing and growing together yang merupakan jargon Ikatan Guru Indonesia.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image