Hebat! Tiga Santri SMP Ar-Rohmah Putra Raih Juara Menembak Piala Kota Wisata Batu
Info Terkini | 2024-09-01 05:21:45REPUBLIKA.CO.ID, Malang— Kabar gembira kembali datang dari SMP Ar-Rohmah Putra Islamic Boarding School Pesantren Hidayatullah Malang. Sebanyak tiga santri berhasil merebut juara dalam kompetisi "Fun Shooting Piala Ketua Kota Wisata Batu Shooting Club", Ahad (1/9).
Prestasi membanggakan itu diraih oleh Oxy Beryllyo Feivel, Muhammad Shafarizki Mahardika, dan Hafizh Hammani Saputra. Masing-masing meraih juara I, II, dan III untuk kategori Metal Silhouette 20 meter.
Waka. Kesiswaan SMP Ar-Rohmah Putra, Badrush Sholeh, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas capaian anak didiknya tersebut.
"Alhamdulillah, prestasi santri Ar-Rohmah Putra seperti air, mengalir tiada henti." Ujarnya.
Menurut Ustadz Basrush, sapaan akrabnya, pengembangan minat dan bakat santri merupakan salah satu program penting yang menjadi perhatian sekolah. Melalui kegiatan ekstrakurikuler, potensi yang dimiliki para santri diwadahi dan dikembangkan secara maksimal. Dan salah satu ekstrakurikuler tersebut adalah menembak.
Melalui ekstrakurikuler menembak, lanjut Ustadz Badrush, para santri tidak hanya dilatih tentang keterampilan membidik dengan senapan saja. Melainkan juga mereka dididik tentang kedisiplinan, fokus, kontrol diri yang kuat, sabar dan tangguh menghadapi segala rintangan.
Sementara itu Oxy Beryllyo Feivel, santri kelas IX peraih juara I, mengaku terkesan dengan kompetisi bergengsi yang digelar di Kampung Ladu, Sidomulyo, Kota Batu tersebut. Bagi Oxy, sapaan akrabnya, keikutsertaannya pada turnamen tersebut merupakan pengalaman yang sangat berharga.
Pasalnya, ketrampilan menembak dan mental juaranya betul-betul diuji, saat ia di bawah tekanan dan ketatnya persaingan dengan peserta lain yang jumlahnya tidak sedikit.
"Terima kasih kepada pihak pesantren dan guru pembina yang memberikan kesempatan istimewa kepada saya. Semoga ke depannya bisa meraih prestasi hingga level tertinggi." pungkasnya./*Rypur
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.