Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Kuni Fauziah

Jelajah KBBI dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia di MTsN 3 Bantul

Sekolah | Tuesday, 16 Jan 2024, 11:47 WIB
Pembelajaran di perpustakaan dengan jelajah KBBI

BANTUL (MTsN 3 Bantul) - Selasa, 16 Januari 2024 Guru Bahasa Indonesia MTsN 3 Bantul Kuni Fauziah, S.Pd. mengajak para siswa untuk belajar menemukan arti kosa kata dalam berita. Pembelajaran yang dilakukan dalam perpustakaan ini membuat siswa sangat antusias untuk menjelajah KBBI guna menemukan arti dari kosa kata yang sudah mereka data. Dengan pembelajaran seperti ini menjadikan siswa lebih senang karena dengan suasana berbeda.

Tentunya mereka juga sangat aktif mengikuti pembelajaran, sekaligus menjadi pengetahuan baru bagaimana memanfaatkan fasilitas perpustakaan selain untuk membaca buku-buku fiksi.Bukan tanpa alasan Kuni mengajak siswa menjelajah KBBI di perpustakaan di mana saat ini KBBI sudah ada versi online yang dapat diakses kapan saja dan di mana saja.

"Saya mengajak siswa menemukan hal baru dalam KBBI. Seperti yang terjadi di tempat kami mayoritas siswa adalah santri pondok pesantren yang tidak mengizinkan penggunaan telepon genggam. Tentunya ada fasilitas teknologi seperti laptop, namun itu masih terbatas. Sehingga saya mengajak siswa untuk belajar menemukan arti kosa kata baru di KBBI yang tersedia di madrasah," ungkap Kuni.

Kuni juga menyampaikan bahwa pembelajaran ini juga sebagai sarana untuk menumbuhkan rasa ingin tahu siswa terhadap hal baru dan mencari kebenarannya. Melalui pembelajaran ini siswa juga mendapat pengalaman baru bagaimana menggunakan kamus dengan tepat. (kun)

Siswa mencari arti kata dalam KBBI

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image