Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Febrian Alifia

Warga Negara yang Baik Harus Cerdas dan Demokratis

Eduaksi | 2022-01-09 20:59:49

Warga negara merupakan seseorang atau individu yang tinggal dan menjadi bagian dari suatu masyarakat di wilayah tertentu. Sebagai salah satu unsur dari terbentuknya suatu negara yaitu warganya, warga negara secara sederhana dapat diartikan sebagai semua orang yang tinggal serta bertumbuh di negara tersebut.

Warga Negara yang cerdas adalah warga Negara yang mampu mejaga dan membina ketertiban.

Sebagai warga negara yang baik, maka kita harus menjadi warga negara yang cerdas

Ada beberapa karakteristik warga negara yang cerdas :

1. Kemampuan Memperoleh dan Menggunakan Informasi Setiap warga Negara mampu mencari informasi serta menggunakan informasi tersebut maka akan banyak memperoleh kemanfaatan, diantaranya adalah :

a. Memperluas wawasan pemikirannya

b. Mengetahui perkembangan informasi yang terjadi

c. Meningkatkan keterampilan mengambil keputusan

d. Mendorong keterampilan berpikir kritis dan kreatif

2. Membina Ketertiban

Beberapa contoh sikap dan perbuatan yang mesti dilakukan oleh stiap warga negara dalam upaya membina ketertiban sebagai perwujudan atau manifestasi warga Negara yang cerdas, yaitu sebagai berikut :

a. Menggunakan hak yang dimiliki sesuai dengan kaidah

b. Menghargai hak dan kewajiban serta kepentingan orang lain

c. Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain

d. Menjunjung tinggi toleransi

e. Menerima keanekaragaman

f. Memecahkan konflik dengan cara perdamaian

3. Kemampuan berkomunikasi

Perwujudan komunikasi yang efektif yang harus dikembangkan warga Negara yang cerdas, antara lain dilakukan dengan cara :

a. Menyampaikan ide-ide kritis kepada pemerintah

b. Ikut serta mengkomunikasikan berbagai program pemerintah sesuai dengan kemampuan

c. Menggunakan/memanfaatkan saluran-saluran komunikasi yang benar

d. Mengembangkan etika komunikasi

4. Kerja sama

Sikap prososial yang harus dimiliki dan dilaksanakan oleh warga Negara yang cerdas

a. Mendahulukan kepentingan umum

b. Saling menolong dan membantu

c. Menjunjung hak asasi manusia

d. Bersikap demokrasi

e. Berperilaku saling memberi

Warga negara yang baik adalah warga negara yang sadar akan hak dan kewajibannya mampu mengkritisi, serta partisipatif, dan bertanggungjawab dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Dari hal tersebut, maka warga negaranya mampu melaksanakan serta memahami keseimbangan antara hak dan kewajibannya maka terbentuklah masyarakat yang mandiri.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image