Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Raihan susetyo

Mahir Berbahasa Inggris dengan Bermain Game Online

Edukasi | Tuesday, 31 Oct 2023, 15:07 WIB
Sumber : https://www.pexels.com/

Seiring berkembangnya zaman semua aspek dalam kehidupan kita juga ikut berkembang, terutama dalam bidang teknologi. Jika yang sebelumnya kita hanya dapat berkomunikasi secara langsung, sekarang kita dapat berkomunikasi menggunakan banyak platform yang tersedia seperti social media maupun Whatsapp dan sebagainya, bahkan saat ini kita dapat berkomunikasi lewat game online tanpa mengenal siapa orang yang kita ajak bicara.

game online sebagai pengisi waktu luang dan untuk bersenang senang bersama teman. Padahal kita bisa lho memanfaatkan game online yang kita sukai untuk meningkatkan kemampuan dalam berbahasa Inggris, terutama dalam berbicara atau speaking, namun perlu diperhatikan juga jenis game apa yang kalian mainkan.

Biasanya game yang membutuhkan komunikasi antar tim ialah game FPS (First Person Shooter) RPG (Role Playing Game). Jika kalian seorang solo player pilihlah game yang bergenre Story, kalian bisa mengubah subtitle game kalian menjadi Bahasa Inggris. Dengan demikian kalian dapat belajar dari kata-kata yang diucapkan dalam game.

Salah satu hobi saya yaitu bermain game online dan pada pertama kali saya bermain game, tidak sengaja seseorang melakukan interaksi kepada saya menggunakan bahasa Inggris, pada awalnya saya hanya berkata seperlunya, namun seiring berjalanya waktu saya terbiasa berkomunikasi dengan orang lain menggunakan bahasa Inggris dan menumbuhkan rasa percaya diri untuk berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris dengan orang lain. Namun perlu diperhatikan beberapa tips berikut untuk mengasah skill bahasa Inggris kita pada saat bermain game online. Berikut tipsnya :

1. Hilangkan rasa malu

Jika pertama kali melakukan interaksi dengan orang lain terutama dengan orang yang tidak kita kenal, kita harus memberanikan untuk berbicara entah benar ataupun salah, itu belakangan dan kalian tidak perlu memikirkan grammar yang kita ucapkan, kira-kira benar tidak ya? Nyatanya mereka paham kok. Jadi yang penting ngomong aja, hehe .. tapi pake bahasa inggris ya gaes.

2. Confident / Percaya diri

Mulailah percakapan dengan orang lain atau rekan tim seputar game yang kalian mainkan, sehingga membuat teman bicara kalian memahami apa yang kalian katakan. Jadi kita dapat lebih cepat memahami kosakata baru lebih cepat.

3. Just Talk

Apapun yang ingin kalian katakan, katakanlah dan berusaha untuk berinteraksi dengan orang lain. Pada awalnya saya hanya berkata “go there”, namun lama kelamaan setelah adanya komunikasi, kita semakin berkembang dalam berkosakata menggunakan Bahasa Inggris, dengan demikian kalian akan terbiasa berbicara bahasa Inggris.

Saya merasakan sendiri manfaat dari bermain game online sambil berkomunikasi dengan native speakers dari US. Kebetulan, kita berpetualang bersama, walaupun dia menggunakan Accent British. Pada awalnya saya merasa sulit untuk mengartikan ataupun menerjemahkan apa yang mereka katakan, tapi perlahan-lahan saya mengerti apa yang mereka maksud. Terkadang saat saya berbicara, masih ada kesalahan. Namum mereka memahami apa yang saya katakan, dari situlah saya semakin merasa percaya diri untuk mengekspresikan diri menggunakan Bahasa Inggris.

Pastikan tips di atas kalian lakukan bersama orang yang bisa berbahasa Inggris ya gaes. Pengalaman saya banyak berinteraksi menggunakan Bahasa Inggris di game online seperti DOTA 2, Dragon Nest dan Valorant yang banyak dari mereka berasal dari negara tetangga maupun dari eropa, namun untuk berkomunikasi pastinya menggunakan Bahasa Inggris sebagai Bahasa Internasional.

Berbicara dengan orang lain yang belum kita kenal sekalipun kita juga harus memiliki etika lohh untuk berkomunikasi. Berikut beberapa etika yang harus diperhatikan dalam berkomunikasi dengan orang lain.

1.Tidak berbau Sara (Suku, Agama, Ras dan Golongan)

Tidak membahas mengenai agama dan ras, karena kebanyakan dikalangan gamers masih banyak yang menyinggung player lain dengan membawa ras.

2.Tidak berkata kasar atau yang dapat melukai perasaan seseorang, Ciaelahhh .

Banyak dari kita yang masih bicara kasar terutama dalam game online. Sepertinya sangat lumrah jika berkata kasar, namun sebaiknya kita tidak menjadi Toxic pada saat bermain game yang sangat mengganggu player lain.

Demikian beberapa Tips dan etika untuk bermain game online sambil belajar Bahasa Inggris dari saya. semoga dapat bermanfaat bagi teman-teman yang senang bermain game sekaligus ingin bisa berbahasa Inggris selamat mencoba.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image