Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lyana

Mahasiswi UPN Veteran Jawa Timur Hadiri HUT Ke-6 ASPEKSINDO di Gedung DPR/MPR RI

Eduaksi | 2023-08-13 14:08:55
(Dok: Mahasiswi Teknik Kimia UPN Veteran Jatim di Gedung Nusantara DPR/MPR RI, Jakarta)

Salah satu finalis Duta Maritim Indonesia 2023 perwakilan Surabaya, Jawa Timur yaitu Alrista Rahmawati mengikuti Upacara pembukaan Sekolah Duta Maritim dalam rangka memperingati HUT ASPEKSINDO ke-6 yang dihadiri oleh Wakil Kementerian Perdagangan RI, Dr. Jerry Sambuaga.

Kegiatan dilaksanakan di Gedung Nusantara V DPR/MPR RI, dan dibuka langsung oleh Dr. Jerry Sambuaga. Dalam sambutannya, Dr. Jerry Sambuaga menyampaikan bahwa Indonesia memiliki potensi kelautan dan perikanan yang sangat besar. Sehingga harus terus bangga melihat kondisi tersebut berkembang lebih baik.

Alrista Rahmawati adalah mahasiswi program Studi Teknik Kimia dari Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur yang merupakan salah satu delegasi dari Jawa Timur yang lolos sebagai finalis dalam acara Sekolah Duta Maritim Indonesia 2023.

"Acara tersebut berjalan dengan baik dan sangat bermanfaat. Banyak materi tentang kemaritiman yang dapat membuka mata para pemuda dan pemimpin bangsa untuk memberikan perhatian terhadap daerah kepulauan dan pesisir" Ujar Alrista saat berbincang

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image