Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Arum Pusporini

Tak Terlihat, Namun Vital! Ini Dampak Kekurangan Zat Mikro

Edukasi | 2023-06-30 15:09:09

TANGSEL – Mikronutrien atau zat gizi mikro yang dibutuhkan tubuh memang sedikit, tapi punya peran yang sangat penting dalam berbagai hal. Seperti pembentukan hormon, aktivitas enzim, bahkan sistem reproduksi. Kelompok yang paling mudah mengalami kekurangan zat gizi mikro adalah ibu hamil, ibu menyusui, dan anak berusia di bawah 5 tahun.

Doc: Rabiatul Adawiyah / PT Rumbaka

Kekurangan gizi pada tubuh anak biasanya terjadi karena orangtua terlalu fokus pada kebutuhan energi dan protein yang telah terpenuhi sekitar 70-80%, sedangkan zat gizi mikro (zat besi, yodium, vitamin A) hanya 10-50% dari konsumsi sehari-hari. Hal ini yang membuat gizi anak tidak seimbang, khususnya untuk anak yang masih dalam tahap pertumbuhan dan bisa menyebabkan fungsi organ tubuhnya tidak optimal.

Masalah gizi sangat erat kaitannya dengan pola gizi seimbang, karena jenis komponen gizi tidak selalu memprioritaskan salah satu jenis bahan pangan. Rendahnya asupan zat gizi mikro menyebabkan tingginya kasus kurang zat gizi mikro. Bahkan masalah utama gizi di Indonesia menyangkut defisiensi besi, yodium, asam folat, vitamin A dan B.

Nutrisi yang baik menjadi modal utama dalam proses tumbuh kembang anak, saat nutrisinya diserap dengan baik oleh tubuh, maka kesehatan dan kecerdasannya berjalan optimal. Sebaliknya, saat anak tidak mendapat kebutuhan nutrisi yang cukup, berbagai kondisi akan memengaruhinya, salah satunya hidden hunger atau kelaparan tersembunyi yang terjadi pada anak.

Kondisi ini terjadi saat 1000 hari kelahiran anak atau masa golden age, tak hanya menghambat tumbuh kembang, hidden hunger bisa menyebabkan anemia, daya tahan tubuh melemah, hingga terjadi stunting. Hal ini diakibatkan karena kekurangan vitamin dan mineral.

Berbagai macam bahan makanan seperti daging, buah, sayur dan kacang-kacangan bisa melengkapi kebutuhan zat gizi mikro yang kurang. Namun, semua hal itu terkandung dalam salah satu jenis susu yaitu susu urra yang bisa memenuhi kebutuhan seperti vitamin A, zat besi, yodium, kalsium dan berbagai serat pangan.

“Susu urra yang telah halal MUI dan terdaftar dalam BPOM memiliki berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan anak, seperti kalsium, protein, vitamin A, zat besi, yodium, dan serat pangan. Susu kambing shaneen yang baik dikonsumsi anak-anak hingga orang dewasa.” Ucap Nurul, selaku Public Relation Urra. Kamis (28/6).

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image