PPSDM Migas Upgrade Kompetensi Juru Las di Prabumulih Sumatera Selatan
Info Terkini | 2023-03-29 10:57:12Juru las yang disebut welder adalah pekerja yang memiliki kompetensi tertentu tentang pengelasan yang ditempatkan pada jabatan tenaga Teknik khusus sesuai dengan bidang keahliannya sebagai seorang juru las. Dengan keahlian yang membutuhkan kompetensi dan kehati – hatian, maka juru las membutuhkan peningkatan knowledge dan juga sertifikasi kompetensi.
Maka Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) menyelenggarakan pelatihan dan sertifikasi untuk Pertamina Hulu Rokan Limau Field dalam dua gelombang yaitu pada 13 – 16 dan 17 – 20 Maret 2023.
Ikhsan Kholis, yang merupakan pemimpin pelatihan ini menjelaskan tujuan dari pelatihan dan sertifikasi yang diadakan di Prabumulih, Sumatera Selatan.
“Pelatihan dan sertifikasi ini sesuai dengan Penetapan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia Sektor Industri Pengolahan Subsektor Industri Barang dari Logam Bidang Jasa Industri Pengelasan Sub Bidang Pengelasan. Skema sertifikasi ini digunakan untuk memastikan kompetensi tenaga kerja pada jabatan Skema Sertifikasi Kompetensi Juru Las dan sebagai acuan dalam asesmen oleh LSP PPSDM Migas dan asesor kompetensi,” terangnya.
Untuk pelatihan Juru Las ini peserta mendapatkan materi tentang K3 Pengelasan, Proses Las, Material Las, Pengetahuan WPS, Pengetahuan Cacat Las, dan Teknik Pengelasan.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.