Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Amanda Mayang Ragithia

KEINGINAN DAN KEPUASAN MANUSIA DALAM KEBUTUHAN EKONOMI YANG TIDAK TERBATAS

Eduaksi | 2021-12-20 21:20:24

 

Ekonomi merupakan aktifitas kegiatan manusia di muka bumi, sehingga kemudian timbul motif ekonomi, yaitu keinginan atau kepuasan seseorang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, Dalam kehidupan sehari-hari orang juatru menyamakan kebutuhan dengan keinginannya sehingga orang menyebutkan nya sebagai sesuatu kebutuhan yang harus dipenuhu segera padahal keinginan trsebut bias saja ditunda.

Kebutuhan manusia ltu sendiri sangat banyak dan beraneka ragam, bahkan tidak hanya beraneka ragam tetapi bertambah terus menerus tiada habisnya sejalan dengan perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam ekonomi. Kebutuhan tersebut telah di penuhi tetapi akan datang lagi kebutuhan yang lainnya. Kebutuhan itu berupa keinginan manusia terhadap barang dan jasa yang harus dipenuhi dan jika tidak dipenuhi akan berpengaruh terhadap keberlangsungan hidupnya atau bisa menimbulkan dampak negatif.

contohnya minum obat bagi orang yang sakit, makan nasi bagi orang yang lapar, hal ini disebut sebagai kebutuhan karena apabila tidak dipenuhi maka bisa menimbulkan dampak negatif seperti sakitnya bertambah parah atau kondisi tubuh yang tidak nyaman akibat rasa lapar.

Keinginan manusia dapat dibedakan dalam dua bentuk yaitu keinginan yang disertai kemampuan untuk membeli barang dan jasa yang diinginkan, dan keinginan yang tidak disertai kemampuan untuk membeli barang dan jasa yang diinginkan. Konsumsi memiliki urgensi yang besar dalam setiap perekonomian Karena tiada adanya kehidupan manusia tanpa konsumsi ekonomi.

Oleh karena itu kegiatan ekonomi mengarah kepada pemenuhan tuntuan konsumsi bagi manusia Sebab mengabaikan konsumsi berarti mengabaikan kehidupan dan mengabaikan penegakan manusia terhadap tugasnya dalam kehidupan.

Biasanya manusia tidak merasa puas dengan mendapatkan benda yang diperoleh dengan usaha dan prestasi yang dicapai apabila keinginan dan kebutuhan masa lalu sudah terpenuhi, maka keinginan yang baru akan wujud.

Menurut Manan (1997:50) Kebutuhan manusia tidak hanya merupakan unsur materi dalam memakmurkan dan meningkatkan kehidup manusia saja, tetepi pemerintah juga mengenali konsumsi yang dikendalikan oleh lima prinsip yaitu :

1.Keadilan

2.Kebersihan

3.Kesederhanaan

4.Kemurahan Hati

5.Moralitas

Dalam kebutuhan ekonomi manusia dianjurkan untuk berusaha dan bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Dapat disimpulkan bahwa kebutuhan manusia dalam ekonomi itu tidak terbatas sedangkan sumber daya manusia nya sangatlah terbatas, selain itu manusia juga dibatasi oleh aturan-aturan dalam hal perekonomian dan cara memperoleh kebutuhan tersebut.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image