Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Mochamad Azmi Rizkulloh

Islam Tidak Pernah Menolak Kemajuan Teknologi Dan Globalisasi

Agama | 2021-12-20 11:52:46
gambar di ambil sendiri untuk dijadikan ilustrasi

ISLAM- sudah melewati banyaknya perubahan di setiap zaman, dari masa kepemimpinan Nabi Muhammad SAW hingga masa sekarang. Bahkan Islam datang sebagai agama penyempurna dari agama-agama sebelumnya, sekaligus pembaru dari sistem-sistem yang diterapkan pada masa jahiliah atau zaman terpuruk.

Banyak pembaruan yang telah dilakukan oleh agama Islam bukan hanya sistem-sistem hukum atau pemerintahan saja tetapi juga teknologi dan sains, makanya banyak penemu atau ilmuan yang beragama Islam. Contohnya seperti Al-Khawarizmi, Ibnu sina atau yang lebih di kenal Avicenna dan masih banyak lagi. Pemikiran ilmuan-ilmuian Islam tersebut banyak mengubah dan memajukan teknologi hingga saat ini.

Tetapi banyak umat agama lain atau bahkan umat Islam itu sendiri yang masih menganggap islam adalah agama yang tertinggal karena berpikir terlalu ketat dalam syariatnya. Ini adalah opini yang sangat berbahaya bagi kita semua karena akan membuat sebuah fitnah dan pemikiran yang menyatakan bahwa Islam menolak adanya kemajuan teknologi dan globalisasi.

Padahal syariat dan aturan-aturan dalam Islam berfungsi sebagai penyaring bagi pertumbuhan serta perkembangan teknologi dan globalisasi. Agar kemajuan yang di dapat tidak hanya menguntungkan satu atau sedikit pihak dan merugikan orang banyak tetapi kemajuan yang di inginkan oleh islam adalah menguntungkan semua umat.

Tugas kita sebagai umat muslim lainnya adalah memberi tahu dan menginformasikan kepada setiap orang baik kepada yang beda agama maupun sesama muslim, agar mereka tahu bahwa islam itu terbuka dan menerima kemajuan teknologi maupun globalisasi tetapi umat islam mengambil sisi positif dari perkembangan tersebut serta yang menguntungkan semua pihak terutama umat islam.

Karena Islam adalah agama yang indah dan penuh dengan keterbukaan. Setiap muslim di wajibkan untuk berbuat baik kepada semua orang baik sesama muslim maupun non muslim. Dan diwajibkan kepada Muslim untuk berbuat adil kepada semua mahluk ciptaan Allah serta berbagi kasih sayang

daftar pustaka

Rusdiana, Ahmad. "Integrasi pendidikan agama islam dengan sains dan teknologi." Istek 8.2 (2014): 123-143.

Priyanto, Dwi. "Pemetaan Problematika Integrasi Pendidikan Agama Islam 222 Dengan Sains Dan Teknologi." INSANIA: Jurnal Pemikiran Alternatif Kependidikan 19.2 (2014): 222-240.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image