Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rutan Majene

2 Warga Binaan Rutan Majene Berhasil Raih Ijazah Paket C dan Paket B

Info Terkini | Friday, 06 Jan 2023, 14:29 WIB

RutaNe_Info, MAJENE - Belajar tak kenal usia maupun tempat. Hal ini pula yang diresapi dan dilakukan oleh 2 orang warga binaan Rutan Kelas IIB Majene, Sulawesi Barat.

Berkat besarnya tekad dan ketekunan menuntut ilmu, Kamis, (6 Januari 2023), kedua warga binaan tersebut akhirnya menggenggam ijazah paket B dan paket C. Berada dibalik jeruji besi tidak akan menghalangi untuk belajar.

Ijazah paket tersebut diberikan oleh Satuan Pendidikan Non-Formal Dinas Pendidikan, Pemuda & Olahraga (Disdikpora) Kab. Majene yang merupakan instansi pemerintah yang bekerja sama dengan Rutan Majene dalam hal program penyetaraan ijazah bagi warga binaan.

Kepala Rutan Majene Mansur dan Kepala SPNF SKB Dinas Pendidikan Kabupaten Majene Abrar menyerahkan langsung ijazah tersebut kepada 2 orang warga binaan tersebut.

2 orang warga binaan tersebut adalah M. Surya yang mendapat Ijajzah Paket B dan Zulfikar yang memperoleh ijazah paket C.

Saat memberikan sambutan, Karutan Majene Mansur mengutarakan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak SKB yang sukses bekerja sama dengan Rutan Majene.

Ia juga berharap ijazah tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya ketika bebas nantinya.

"Saya selaku Kepala Rutan Majene memberi apresiasi kepada SKB, suatu kesyukuran yang sangat besar kita dapat menyaksikan bersama penyerahan ijazah ini kepada 2 teman kita". Tutur Mansur.

Dihadapan warga binaan yang lain lebih lanjut Mansur mengatakan "Pesan kami kepada semuanya jika ada yg putus sekolah kami akan data dan komunikasikan semua dengan skb bagaimana caranya agar sodara dapat ijazah seperti teman kita ini".

"Ini semua karena kerja sama dengan skb selama ini da inilah hasilnya". Tambah Karutan.

Senada dengan itu, menurut Kepala SPNF SKB Abrar, pihaknya selama ini sudah menjalin sinergi dan kerja sama yang baik dengan Rutan Majene.

"Terima kasih sudah kerja sama dengan kami sehingga 2 teman kita hari ini dapat ijazah". Tutur Abrar.

Lebih lanjut Abrar mengatakan "InsyaAllaah Ijazah tersebut kelak dapat digunakan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Termasuk, dapat digunakan untuk syarat melamar pekerjaan".

"Tidak menutup kemungkinan ada warga binaan lain yang putus sekolah maka kami akan proses sesuai dengan sop yangg ditetapkan serta persyaratannya harus dilengkapi". Tambahnya. (AM/Humas Rutan Majene)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image