Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Fanny Ofelia Agustin

Keseruan Mahasiswa MSIB Sebagai Pendamping Layanan Administrasi Kependudukan

Info Terkini | 2023-01-02 17:12:30
Foto mahasiswa MSIB bersama staff Kelurahan Dukuh Menanggal. (Sumber: dokumentasi pribadi)

MSIB atau Magang & Studi Independen Bersertifikat merupakan bagian dari program Kampus Merdeka yang bertujuan memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan, guna mendapatkan pengalaman di dunia profesi atau industri nyata selama 1 semester. Melalui program ini, mahasiswa diberi kesempatan untuk belajar sekaligus melatih hard skill dan soft skill yang akan menyiapkan sebagai bekal agar lebih mantap ketika akan memasuki dunia kerja. Salah satu mitra yang bergabung dalam Program Magang Bersertifikat adalah Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Surabaya.

Magang & Studi Independen Bersertifikat dilaksanakan selama 4 bulan. Magang & Studi Independen ini dimulai pada tanggal 01 September 2022 dan berakhir pada tanggal 24 Desember 2022.

Fanny Ofelia Agustin merupakan salah satu Mahasiswi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yang sangat antusias untuk mengikuti Program MSIB di Dispendukcapil kota Surabaya dan memilih posisi sebagai Pendamping Layanan Administrasi Kependudukan yang dalam kesehariannya ditempatkan di kantor Kelurahan Dukuh Menanggal Kota Surabaya untuk membantu mensukseskan program KALIMASADA atau Kawasan Lingkungan Masyarakat Sadar Administrasi Kependudukan, khususnya dalam implementasi Klampid New Generation (KNG).

Foto kegiatan pelayanan adminduk di kantor Kelurahan Dukuh Menanggal. (Sumber: dokumentasi pribadi)

Posisi Pendamping Layanan Administrasi ini ditugaskan untuk melayani warga yang ingin mengurus Administrasi Kependudukannya seperti Kartu Keluarga, Cetak Ulang KTP, Pembuatan KIA (Kartu Identitas Anak), Akta Kelahiran, Akta Kematian dan lain sebagainya. Dalam kesehariannya mahasiswa membantu mengajukan permohonan warga yang ingin mengurus adminduk melalui aplikasi KNG (Klampid New Generation). Klampid New Generation merupakan sistem kependudukan yang terintegrasi secara online dan diinovasikan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya dengan tujuan utama agar masyarakat Kota Surabaya dengan mudah melakukan kepengurusan administrasi kependudukan.

Fanny selama melaksanakan magang juga turut terjun langsung ke balai RW untuk mengikuti Pelayanan “Sayang Warga” atau pelayanan publik di balai RW Kelurahan Dukuh Menanggal Kota Surabaya. Pelayanan Sayang Warga ini diadakan rutin setiap hari Selasa pukul 18.00-20.00 WIB dan hari Jum'at pukul 08.00-11.00 WIB. Pelayanan Sayang Warga ini bertujuan untuk memudahkan warga agar mendapatkan pelayanan lebih dekat dan sangat membantu bagi warga yang tidak bisa datang ke kelurahan pada jam kerja sehingga program ini merupakan program yang terhitung mendapatkan respon sangat baik terkususnya untuk warga Dukuh Menanggal.

Foto kegiatan pelayanan Sayang Warga di balai RW 08 Kelurahan Dukuh Menanggal. (Sumber: dokumentasi pribadi)

Pada saat pelayanan Sayang Warga mahasiswa juga melakukan layanan Jemput Bola yaitu pelayanan yang dilakukan dengan mendatangi rumah pemohon langsung untuk menyerahkan dokumen permohonan yang sudah terbit namun belum diambil oleh pemohon.

Foto kegiatan pelayanan Jemput Bola dengan mendatangi rumah warga. (Sumber: dokumentasi pribadi)

Optimalisasi Kalimasada juga menjadi salah satu program yang dijalankan oleh mahasiswa MSIB. Kalimasada merupakan program Dispendukcapil Surabaya dengan tujuan untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya kepengurusan dan kepemilikan administrasi kependudukan. Dengan diluncurkannya program Kalimasada, maka beberapa layanan Adminduk kini dapat diurus warga melalui Ketua RT setempat. Karena di Kelurahan Dukuh Menanggal belum terdapat rintisan RT Kalimasada, maka Fanny beserta Kasipem (Kepala Seksi Pemerintahan) Kelurahan Dukuh Menanggal mengusulkan daftar nama-nama RT kepada Dispendukcapil yang nantinya akan diberi akun KNG untuk pelayanan adminduk di wilayah RT. Setelah pihak Dispendukcapil memberikan akun KNG kepada RT kemudian Fanny beserta Kasipem dan staff Kelurahan Dukuh Menanggal melaksanakan sosialisasi bimbingan teknis kepada para RT mengenai tata cara penggunaan KNG agar para RT dapat menjalankan program Kalimasada dengan baik sehingga nantinya warga akan lebih mudah mengurus adminduk tanpa harus ke kantor Kelurahan Dukuh Menanggal.

Foto kegiatan sosialisasi program KALIMASADA bersama para RT perintis. (Sumber: dokumentasi pribadi)

Secara keseluruhan, selama mengikuti magang di Dispendukcapil kota Surabaya yang ditempatkan di Kelurahan Dukuh Menanggal tentunya Fanny mendapatkan banyak pengalaman dan pengetahuan baru khususnya di dunia kerja tentang kepengurusan administrasi kependudukan. Selain itu, Lurah dan para staff Kelurahan Dukuh Menanggal selalu membimbing dengan sangat ramah, baik dan sabar. Rasa kekeluargaan di kantor Kelurahan Dukuh Menanggal begitu tinggi sehingga membuat Fanny menjalankan kegiatan magang dengan senang dan nyaman.

Foto bersama Lurah dan Staff Kelurahan Dukuh Menanggal. (Sumber: dokumentasi pribadi)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image