Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Amelia Cohenta

Perkembangan Investor Terhadap Investasi Ekonomi

Info Terkini | Friday, 23 Sep 2022, 06:58 WIB

Banyaknya Aktifitas investasi, baik investasi dalam negeri, lebih-lebih lagi investasi asing sangat menentukan lajunya pertumbuhan ekonomi suatu daerah yang pada gilirannya akan mempengaruhi pula kinerja ekonomi daerah dengan penciptaan lapangan kerja baru yang akan mempertinggi pula kinerja ekonomi daerah serta mempertinggi daya beli masyarakat dan juga menekan angka kemiskinan.

Adapun permasalahan dalam tulisan ini adalah apakah yang menjadi dasar hukum investor asing dalam pengembangan masyarakat lokal di Indonesia dan bagaimana pengaruh investor asing terhadap pengembangan masyarakat lokal di Indonesia.

Penanaman modal menurut Pasal 1 angka 4 UU Penanaman Modal adalah perseorangan atau badan usaha yang melakukan penanaman modal yang dapat berupa penanam modal dalam negeri dan penanam modal asing.pihak yang melakukan kegiatan menanam modal. Pihak mana dapat berupa orang-perseorangan ataupun bentuk badan usaha yang berasal dari dalam ataupun luar negeri.

Berdasarkan UU No. 1 Tahun 1967 Tentang Penanaman Modal Asing. Jika dilihat latar belakang terbitnya UU ini tampak bahwa kehadirian investor asing hanya sebagai pelengkap. Namun dalam dekade terakhir ini terjadi perubahan sudut pandang yang cukup signifikan dalam menarik investor asing yakni kehadiran investor asing bukan sebagai pelengkap dalam pembangunan ekonomi, akan tetapi telah menjadi penggerak roda perekonomian nasional. Bagi investor sendiri, pertimbangannya sudah jelas bahwa ia mau menanamkan modalnya jika ia bisa menikmati keuntungan dalam menjalankan usahanya.

Tujuan penanaman modal asing Berbagai tujuan penanam modal dari asing maupun dalam negeri adalah mengelola ekonomi potensial menjadi kekuatan finansial yang menggerakkan perekonomian negara serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.selain itu penanaman modal asing juga memiliki Pengaruh Investor Asing Terhadap Pengembangan Masyarakat Lokal di Kalimantan tengah ada pengaruh positif dan pengaruh negatif.

pengaruh positif dari adanya investor asing terhadap pengembangan masyarakat yaitu Pembukaan lapangan kerja bagi masyarakat,alih teknologi,peningkatan pendapatan negara dari sektor pajak,memudahkan masyarakat memenuhi kebutuhan dan mendorong kemajuan produsen dalam negeri.

Sedangkan pengaruh negatif dari adanya investor asing terhadap pengembangan masyarakat di indonesia yaitu terbengkalainya sektor pertanian,kerusakan lingkungan,berkurangnya lahan produktif, eksplorasi sumber daya alam secara berlebihan dan hasil usaha lebih banyak dibawa ke negara asalnya.

penanaman modal asing sangat berpengaruh dapat membuat perekonomian di Indonesia khusus nya di Kalimantan tengah Ada banyak manfaat yang bisa kita peroleh dengan masuknya investasi asing ke Indonesia. Salah satunya adalah masuknya modal baru untuk membantu mendanai berbagai sektor yang kekurangan dana.

Banyak hal yang di dapatkan saat melakukan investasi dalam mendapatkan keuntungan

investasi merupakan fungsi dari pertumbuhan ekonomi. Di lain pihak, semakin besar investasi suatu negara, akan semakin besar pula tingkat pertumbuhan ekonomi yang bisa dicapai.investasi asing secara langsung membantu perekonomian dan juga banyak membuka lapangan kerja baru sehingga angka pengangguran dapat berkurang.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image