Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rangga Sahputra

Sangat Membanggakan, Kinerja Prabowo Bidang Pertahanan Peringkat Tertinggi

Info Terkini | Sunday, 14 Aug 2022, 21:40 WIB

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto semakin dipercaya masyarakat dalam menjalankan tugas negaranya. Kinerja Prabowo dalam pertahanan telah membuahkan hasil yang memuaskan pada Kementerian dibawah kepemimpinannya.

Secara kasat mata, masyarakat bisa melihat bagaimana sepak terjang Prabowo dalam menjalankan tugas di bidang pertahanan. Alutsista yang menjadi perhatian Indonesia, juga menunjukkan hasil dengan produk yang membanggakan di pasar global.

Begitu juga dengan industri pertahanan nasional yang sedang bangkit dengan produknya laris manis mendapat pesanan. Bahkan, salah satu anak usaha BUMN Garuda Indonesia justru bangkit dan dipercaya dunia serta mendatangkan keuntungan.

Tentu, langkah yang ingin dicapai adalah dalam upaya menuju kemandirian alutsista dan mengurangi ketergantungan import.

Dalam hal pengadaan alutsista dengan teknologi mutakhir seperti pesawat tempur dengan mendatangkan dari Perancis. Penambahan alutsista dengan teknologi canggih tentu akan memperkuat pertahanan militer Indonesia menjadi semakin tangguh.

Dalam kerjasama militer, Prabowo juga terus menjalin kerjasama dengan negara lain guna memperkuat pertahanan dan kedaulatan RI. Dalam kancah internasional, Menhan menjalankan amanah UU dengan politik bebas aktif dan turut menjaga perdamaian.

Dalam berbagai kesempatan forum internasional, selalu menekankan bahwa Indonesia turut menjaga perdamaian dunia. Seperti dalam konflik Rusia-Ukraina selalu berupaya untuk mencari jalan damai diantara kedua negara yang berkonflik tersebut.

Secara internal, peningkatan kemampuan dan profesionalitas TNI terus dilakukan seperti melalui pendidikan sampai latihan militer. Bahkan, dalam kesejahteraan bagi para prajurit maupun purnawirawan TNI juga telah mengaktifkan melalui Asabri.

Jadi, kalau ada penilaian tentang kinerja Prabowo pada Kemhan dengan pencapaian tertinggi sangat layak mendapatkannya. Sebab, secara internal maupun di tataran luar telah menorehkan prestasi dan menjalankan tugas dengan sangat baik.

Bravo pak Prabowo atas kinerjanya sebagai Menhan, terus sukses dalam menjalankan amanah negara dalam menjaga pertahanan.

Sebagaimana diketahui, kinerja pemerintah di bidang pertahanan meraih peringkat tertinggi. Demikian hasil jajak pendapat yang dilakukan Indonesia Polling Stiation (IPS) tentang Perkembangan Kinerja Pemerintah yang dirilis, Rabu (10/8/2022).

Survei IPS dilakukan pada 1 hingga 8 Agustus 2022 di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Populasi survei IPS kali ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang minimal telah berusia 17 tahun. Sampel sebanyak 1.220 responden, dengan margin of error +/- 2,8 % dan tingkat kepercayaan 95%. Sementara itu, teknik pengambilan sampel dilakukan secara probability dengan teknik acak bertingkat (multistage random sampling).

Peneliti senior IPS, Alfin Sugianto menjelaskan, berbagai bidang kinerja pemerintah ditanyakan kepada responden. "Hasilnya, bidang pertahanan keamanan memperoleh tingkat kepuasan tertinggi, yakni sebesar 68,7%, sedangkan yang terendah adalah dalam bidang penegakan hukum," katanya.

Angkanya, kata Alfin, sebesar 47,3% responden yang mengaku puas terhadap kinerja pemerintah di bidang penegakan hukum. Dia menjelaskan, salah satu faktor yang menyebabkan publik kurang puas di bidang penegakan hukum adalah kasus penembakan Brigadir J di rumah petinggi Polri, Irjen Pol Ferdy Sambo. "Masalah ini mendapatkan sorotan yang luar biasa dari publik luas," tegasnya.

Di luar survei ini, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto kerap mendapatkan penilaian publik sebagai menteri dengan kinerja terbaik. Lembaga survei Political Weather Stations (PWS) pada awal Juli lalu misalnya, merilis hasil survei terbaru tentang persepsi publik terhadap kinerja menteri-menteri dalam Kabinet Indonesia Maju. Hasilnya, Prabowo dinilai sebagai menteri dengan kinerja terbaik dengan tingkat kepercayaan publik 15,1%. Selain itu, dalam survei PWS juga menunjukkan bahwa Prabowo dianggap sebagai menteri yang paling layak sebagai capres pada Pilpres 2024 dengan elektabilitas 40,5%.

Adapun dua tahun lalu, yaitu pada Oktober 2020, Prabowo didapuk sebagai menteri kinerja terbaik di Kabinet Presiden Joko Widodo dalam survei yang dirilis Indobarometer. Dalam survei itu, hampir 30% responden menyebut Prabowo sebagai menteri yang menunjukkan kinerja terbaik selama satu tahun pemerintahan. Prabowo ada jauh di atas Mendikbud Nadiem Makarim dan menteri lainnya.

Sumber : Sindonews.com

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image