Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Humas Universitas Aisyiyah Surakarta

Workshop Penyusunan Roadmap Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Info Terkini | Wednesday, 27 Jul 2022, 11:16 WIB
Workshop Penyusunan Roadmap // FOTO : Humas AISKA

Surakarta, Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Universitas 'Aisyiyah Surakarta (AISKA) Mengadakan kegiatan penyusunan Roadmap Penelitian dan Pengabdian Masyarakat bagi dosen yang bertempat di Auditorium Siti Baroroh Universitas 'Aisyiyah Surakarta. (Rabu, 27/07/2022)

Prof. Dra. Kun Harismah, M.Si.,Ph.D & Cahyo Setiawan, S.FTr.,M.K.M // FOTO : Humas AISKA

Dalam kesempatan ini P3M Menghadirkan Narasumber Prof. Dra. Kun Harismah, M.Si.,Ph.D, untuk memberikan pemaparan terkait Penyusunan Roadmap penelitian dan Pengabdian Masyarakat yang tepat bagi Dosen Universitas 'Aisyiyah Surakarta.

Ketua P3M Cahyo Setiawan, S.FTr.,M.K.M berharap workshop ini untuk mendukung IKU No 5 yaitu Kinerja dosen. Penyusunan Roadmap Penelitian dan Pengabdian harus menghasilkan output yang bisa di publikasikan secara nasional atau internasional agar bisa di nikmati masyarakat, kegiatan ini tidak hanya seremonial akan tetapi dosen harus bisa membuat mandiri Roadmap Penelitian dan Pengabdian agar bisa menjadi tolak ukur dalam penelitian dan pengabdian dosen.

Peserta Workshop // Foto : Humas AISKA

Salah satu peserta workshop Fida Husain, M.Kep berharap Semoga dengan adanya workshop ini, arah jalan penelitian dan pengabdian yang dilakukan tiap dosen sesuai dengan basic keilmuan serta seminat yang dimiliki, untuk mendukung visi dan misi institusi.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image