Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Sekar Setyo Rini

Mekanisme Lobi Lionel Zetter dalam Hubungan Internasional

Politik | 2022-07-04 14:32:46

Lobi merupakan suatu aktivitas komunikasi yang dilakukan baik oleh individu maupun kelompok dan bertujuan untuk dapat mempengaruhi seseorang atau organisasi yang memiliki kedudukan penting agar dapat memberikan keuntungan untuk pihak pelobi. Lobi juga bergerak di dalam pemerintahan yang demokratis dengan sifat terbuka atas pengaruh eksternal. Terdapat dua kunci penting aktivitas lobi yang dipegang pemerintah, yaitu peluang dan ancaman.

- Peluang, undang-undang yang dianggap buruk oleh satu industri dapat menjadi kabar baik bagi industri-industri lainnya. Contohnya kebijakan pelarangan rokok dapat membuat industri yang berseberangan dengan rokok seperti industri kesehatan mendapatkan pasarnya.

- Ancaman, pemerintah dapat dianggap ancaman jika aktivitas kelompok tersebut dibatasi oleh pemerintah. Pemerintah memiliki wewenang untuk membuat kebijakan melalui perundang-undangan. Contohnya kebijakan pelarangan penjualan rokok.

Dalam praktiknya, kegiatan lobi dibagi menjadi 4 jenis yaitu profile raising, contact programme, policy shaping, dan legislation changing.

- Profile Raising : Kampanye di depan publik bertujuan untuk meningkatkan profil dari sebuah organisasi dengan tujuan meningkatkan pengakuan organisasinya kepada pemangku kepentingan utama. Alasan utama melakukan kampanye peningkatan profil agar orang-orang mengetahui siapa orang yang dikampanyekan. Jika para politisi sudah mengenal kita maka itu akan mempermudah dalam menyampaikan argumen dan politisi cenderung mendengarkan pendapat kita saat debat. Selain itu, peningkatan profil juga bertujuan untuk memastikan bahwa pihak pelobi mengambil bagian dalam pengambilan sebuah keputusan. Jika para pengambil keputusan tidak mengetahui keberadaan pelobi, maka pelobi tidak akan ikut serta dalam pengambilan keputusan.

- Contact Programme : Suatu tindakan ketika pertama kali akan mendekati seorang politisi ataupun pejabat dan membutuhkan bantuan mereka, sehingga langkah membangun kontak ini dapat memungkinkan pelobi untuk mempererat hubungan demi hasil yang baik. Untuk menjalin hubungan kerjasama yang lebih lama pelobi perlu sesekali mengundang mereka dalam konferensi mengenai pameran tentang organisasi pelobi, makan siang, dan lain sebagainya.

- Policy Shaping : Dalam pembentukan suatu kebijakan, pelobi tidak dapat mengatur acara dan mengubah kepribadian politisi. Tetapi pelobi dapat membantu membentuk kebijakan. Sebagian partai politik memiliki keyakinan yang mempengaruhi kebijakan dan tidak dapat diubah. Tetapi jika pelobi meyakinkan politisi bahwa suatu kebijakan tidak harus mendapat kemenangan, maka mereka akan dapat mempertimbangkan kebijakan yang telah dibuat.

- Legislation Changing : Bentuk lobi yang paling murni adalah yang ditujukan secara langsung untuk memperkenalkan, memblokir, atau mengubah undang-undang. Jika argumen gagal diterima, maka tidak ada pilihan lain selain terlibat secara langsung dan berusaha menjalankan hari baik di lantai DPR atau di komite.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image