Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Naili Farikhatul Maulida

Konsep Feminisme dalam Pandangan Islam

Eduaksi | 2022-06-18 17:20:44

Dosen Pengampu: Dr. Ira Alia Maerani S.H., M.H. (Dosen Unissula)

Penulis: Naili Farikhatul Maulida sebagai mahasiswa Prodi Sastra Inggris, FBIK, Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang


Kerap kali orang menyalah artikan arti dari feminisme. Feminisme dianggap sebagai sebuah konsep di mana perempuan merupakan manusia yang memiliki hak yang paling tinggi. Selain itu, orang-orang juga beranggapan bahwa orang yang menyuarakan feminisme dianggap merendahkan derajat laki-laki.

Lantas, bagaimanakah maksud dari feminisme?

Feminisme merupakan sebuah gerakan sosial yang dilakukan oleh para perempuan dengan konsep dimana perempuan diakui derajatnya sebagai mana derajat laki-laki agar perempuan tidak menjadi korban pengekploitasian atau tindak kekerasan.

Bagi orang muslim seharusnya mengetahui bahwa feminisme bukan berarti merendahkan derajat kaum laki-laki melainkan kesetaraan gender bagi kaum laki-laki dan juga kaum perempuan.

Dalam sudut pandang Islam, sebagian ahli agama beranggapan bahwa feminisme bukanlah suatu yang dianggap masalah atau dosa. Perempuan memang memiliki hak dan derajat yang sama sebagaimana makhluk Allah SWT.

Prinsip-prinsip yang diperjuangkan oleh feminisme mempunyai kesamaan, yaitu memberikan keadilan terhadap perempuan dan laki-laki.

Di sisi lain, ada beberapa cendekiawan Islam yang menganggap gerakan feminisme merupakan suatu hal yang tidak seharusnya dilakukan.



Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image