Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image AL Debaran

Arhanud dan Armed di Perbatasan RI-RDTL Perkuat Pertahanan Indonesia

Info Terkini | Thursday, 26 May 2022, 18:39 WIB

Pertahanan negara kita semakin kesini bisa dibilang makin sempurna. Kondisi negara kita bisa dibayangkan besar dan luas. Tanggungjawab pertahanan negara kita ada di pundak Kementerian Pertahanan (Kemhan). Dengan dibantu TNI dan Polri.

Keamanan bagi Kemhan nomor satu. Jadi kita sebagai masyarakat harus mendukung penuh karena keamanan buat kita nyaman.

Dari Sabang sampai Merauke banyak pulau ini menandakan bahwa negara kita ini luas dan kaya. Tentunya pertahanan sudah harus diperkuat untuk mengamankan wilayah kepualauan.

Beruntungnya pemerintah kita ini cepat dan tanggap. Baru saja markas Satuan Artileri Pertahanan Udara (Arhanud), dan Satuan Artileri Medan (Armed) di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur, Kamis (19/5/2022) diresmikan.

Artinya kedua markas ini sudah mulai beroperasi untuk titik pemantauan keamanan wilayah Indonesia. Kedua markas ini diresmikan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Penulis bangga atas pencapaian perkembangan pertahanan negara kita. Kita dukung TNI dan Kemhan untuk memperkuat pertahanan negara kita.

Waktunya mendukung bukan yang lain. Berdasarkan keterangannya, Jenderal Dudung mengatakan, dua markas ini sudah direncanakan sejak tahun 2019 silam, namun baru bisa diresmikan.

Menurut Dudung, batalyon ini ditempatkan di Kupang karena belum ada satuan bantuan tempur setingkat batalion, dari satuan Armed dan Arhanud guna mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan ancaman yang timbul.

Ia menambahkan, walau masih ada kekurangan namun batalion tersebut sudah siap beroperasi dan melaksanakan tugas pokok Satuan Arhanud, maupun Armed.

Sebelumnya, Rabu (18/5/2022) kemarin, KSAD Jenderal Dudung Abdurachman mengunjungi Desa Sillu, Kecamatan Fatuleu, Kabupaten Kupang.

Jenderal Dudung melaksanakan peninjauaan lokasi lahan penanaman jagung dan aksi tanam jagung, menggunakan alat modern bersama yang didampingi oleh Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat.

Turut mendampingi Jenderal Dudung Abdurachman, diantaranya Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak, Asrena Kasad Mayjen TNI Kasuri, Aster Kasad Mayjen TNI Karmin Suharna, Aslog Kasad Mayjen TNI Saiful Rachiman, Danjen Kopassus Mayjen TNI Iwan Setiawan, dan Pangdam IX/Udayana Mayjen Sonny Aprianto.

Terus maju TNI dan Kemhan.

Sumber: Detik.com

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image