Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image lapas mamasa

LAPAS KELAS III MAMASA LAKSANAKAN UPACARA HARI KEBANGKITAN NASIONAL TAHUN 2022

Info Terkini | 2022-05-20 15:16:54

Menindaklanjuti Surta Sekretariat Jenderal Nomor SEK-UM.04.01-140 tentang Pedoman Upacara Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2022 di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM. Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Mamasa melaksanakan Upacara Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2022 di Lapangan Lapas Kelas III Mamasa

Dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang ke-114 pada tanggal 20 Mei 2022, dengan ini disampaikan bahwa tema peringatan Harkitnas tahun ini adalah “Ayo Bangkit Bersama". Tema ini dipilih agar Harkitnas ini dapat menjadi momentum bagi kita sebagai bangsa yang besar untuk bersama-sama mengobarkan semangat bangkit dari pandemi Covid-19 yang telah lebih dari 2 tahun menyerang dan turut berefek di segala sendi kehidupan

Bertindak Sebagai Inspektur Upcara, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Mamasa menyampaikan Sambutan Menteri Komunikasi Dan Informatika Ri Dalam Peringatan Ke-114 Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2022.

Tujuan peringatan 114 Tahun Kebangkitan Nasional Tahun 2022 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan semangat gotong-rotong kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, untuk mempercepat pulihnya bangsa kita dari pandemi Covid- 19 dalam “Ayo Bangkit Bersama”

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image