Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image AL Debaran

Bagaikan Magnet, Indonesia dan Nigeria Mantapkan Kerja Sama Bidang Pertahanan

Info Terkini | Wednesday, 11 May 2022, 05:58 WIB

Negara kita dikenal sebagai bangsa yang bersahabat. Banyak negara di dunia ini ingin sekali kerja sama.

Dari negara berkembang hingga negara maju sudah bekerja sama dengan Indonesia.

Berbagai bidang negara lain sudah bekerja sama dengan Indonesia. Seperti kerja sama bidang pertahanan dan perdagangan.

Tentu Indonesia bak magnet bagi negara lain. Ini tentu menjadi sebuah kebanggaan bagi masyarakat Indonesia.

Negara kita adalah negara yang banyak suku namun mampu bersatu.

Terbaru dikutip dari media online.Indonesia akan memantapkan hubungan kerja sama pada bidang pertahanan dengan Nigeria, dan memfokuskan pengembangan era baru pada sektor industri.

Kabar baik dengan harapan kerja sama dua negara ini mampu memperkuat pertahanan dan menumbuhkan perekonomian baik dua negara ini dan bisa menjadi corong di dunia.

Kita bisa menilai dua negara ini tentu berbeda dari segi benua. Namun ke dua negara ini mampu bekerja sama.

Dalam sebuah wawancara dengan media Nigeria, Leadership, Duta besar Indonesia untuk Nigeria, Usra Harahap, menjelaskan ada beberapa kegiatan telah disepakati bersama kedua pemerintahan, seperti pertemuan pejabat tinggi dan pejabat tingkat operasional, promosi kerja sama pendidikan dan pelatihan, promosi industri pertahanan di antara para pihak, serta berbagi informasi dan intelijen.

Ke depannya untuk memperkaya lingkup kerja sama tersebut, Asosiasi Industri Pertahanan Swasta Indonesia (Pinhantanas) juga ingin berperan memenuhi kebutuhan organisasi pertahanan dan keamanan di bidang alutsista keamanan, pemeliharaan, dan layanan perawatan untuk Nigeria.

Indonesia dan Nigeria juga sudah mengambil langkah untuk menandatangani kerja sama militer dan pertahanan dalam bentuk Letter of Intent (LoI).

Saat ini, komunikasi dilakukan oleh Kementerian Pertahanan Nigeria, dan diharapkan proses penandatanganan akan diadakan tahun ini.

Menurutnya, perjanjian ini akan menjadi tonggak bersejarah dalam kerja sama ini, terutama saat kedua negara sudah siap menandatangani Kerja Sama Pertahanan Bilateral.

Selama ini dalam neraca perdagangan kedua negara, Indonesia mengalami defisit akibat besarnya impor migas dari Nigeria.

Ekspor utama Indonesia ke Nigeria adalah Crude Palm Oil (CPO) dan turunannya, sandang, pangan, produk kertas, farmasi, elektronik, plastik, sabun, dan minyak pelumas.

Sedangkan impor utama Indonesia dari Nigeria adalah produk minyak bumi, kapas, kakao, dan bahan baku kulit.

Ada sekitar 25 perusahaan Indonesia yang telah berinvestasi dan memiliki kontak dagang di Nigeria.

Sumber : Katadata.co.id

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image