Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image khoirul ifan

LAZ Harfa dan Baitul Maal PT Krakatau Daya Listrik Bagikan Kado untuk Veteran

Info Terkini | Tuesday, 17 Aug 2021, 20:38 WIB

Pada momentum Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 Tahun, Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (Laz Harfa) bersama Baitul Maal PT Krakatau Daya Listrik berbagi Kado Kemerdekaan untuk para Veteran se-Kota Cilegon Provinsi Banten, Selasa (17/08/2021).

Lebih lanjut pihaknya mengatakan kegiatan sinergi tersebut sebagai bentuk meneladani kembali kiprah para pejuang terutama di momentum hari kemerdekaan Republik Indonesia.

"Semoga apa yang kami laksanakan hari ini dapat bermanfaat dan juga menambah semangat bagi kita sebagai generasi muda untuk dapat meneladani para pejuang kita." Tambah Iman.

Branch Manager Laz Harfa Cabang Kota Cilegon, Supriyadi menjelaskan kegiatan berbagi Kado untuk para Veteran di hari kemerdekaan merupakan agenda rutin Laz Harfa setiap tahunnya.

Namun kali ini kegiatan tersebut mendapatkan sambutan baik oleh Baitul Maal PT Krakatau Daya Listrik sebagai lembaga yang menghimpun dana Zakat, Infak dan Sedekah (ZIS) para Karyawan dilingkungan PT Krakatau Daya Listrik untuk turut andil dalam memberikan apresiasi kepada para Veteran di Kota Cilegon.

"Laz Harfa dan Baitul Maal PT Krakatau Daya Listrik adalah bentuk sinergi kelembagaan yang terus berupaya maksimal dalam berbuat kebaikan kepada sesama, dengan adanya momentun kemerdekaan ini kami turut mengajak Baitul Maal PT Krakatau Daya Listrik dan kami sangat antusias untuk memberikan apresiasi kepada para Veteran di Kota Cilegon" ungkap Supriyadi.

Sebanyak 18 Veteran beserta keluarganya yang tergabung dalam Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Cabang Kota Cilegon menjadi sasaran dalam pemberian Kado untuk veteran hari kemerdekaan tersebut.

Sementara itu menurut Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kota Cilegon, Sudarsono dirinya merasa terharu dengan generasi muda yang masih mengingat perjuangan para Veteran.

"Saya merasa terharu para generasi muda masih ingat sama kami ini yang sudah tua sebagai veteran, ya pengorbanan pada waktu kami bersyukur masih bisa hidup sampai seusia diberi perhatian menerima suatu bingkisan luar biasa kami terimakasih sekali" Ucap Sudarsono.

"Inilah Kado terimakasih kami kepada para pahlawan khususnya yang menjadi pahlawan yang berjuang di tanah Cilegon" pungkas Iman, Wakil Ketua Baitul Maal PT. Krakatau Daya Listrik

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image