Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Noven Kusainun

Menyapa Lelah

Sastra | 2021-08-01 08:43:26

Lelah, begitu mungkin keluh kita

Makhluk yang terbentuk oleh jiwa dan raga

Bukan hanya lapar, bukan hanya dahaga

Lelah itu kadang tentang langkah

Yang meronta hampir kehilangan arah

Lelah hadir untuk menyadarkan

Manusia hidup dengan keterbatasan

Sering merasa banyak berkorban

Namun lupa akan nikmat Tuhan

Jika lelah membuatmu menyerah

Apa kau lupa tempat untukmu berserah?

Jika salah membuatmu berhenti melangkah

Sudahkah kau ingat kasih-Nya yang menerima segala keluh kesah?

Lelah, perlu juga kita sapa

Tak mengapa mimpimu bersabar sementara

Beri jeda untuk kembali menata

Hatimu juga perlu kembali sejenak bertapa

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image