Tips Membeli Hardisk, Perhatikan 5 Spesifikasi Teknis Berikut
Teknologi | 2021-07-25 13:23:57Hardisk merupakan komponen hardware / perangkat keras yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan data / konten digital. Semua dokumen, foto, musik, video, program dan sistem operasi tersimpan di hardisk ini.
Hardisk bisa berupa internal atau eksternal. Hardisk internal adalah hardisk yang terdapat didalam komputer / laptop, sedangkan hardisk eksternal adalah hardisk yang bersifat portabel dan biasanya digunakan untuk keperluan backup data.
Sebelum memutuskan untuk membeli hardisk baru, alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu beberapa spesifikasi teknis dari hardisk tersebut.
Contoh spesifikasi hardisk misalnya: Seagata Barracuda SATA III, 7200 500 GB Cache Buffer 32MB 3,5 inch.
Dari data tersebut setidaknya ada 5 spesifikasi teknis hardisk yang harus diketahui.
1. Ukuran Fisik Hardisk
Ukuran fisik hardisk saat ini hanya ada 2 pilihan, yaitu ukuran hardisk 3.5 inch yang biasa digunakan pada komputer desktop dan ukuran hardisk 2.5 inch yang digunakan pada laptop.
Untuk hardisk eksternal yang paling banyak digunakan adalah ukuran 2.5 inch, hal ini tentu saja karena ukuran yang kecil, akan lebih ringan dan mudah dibawa-bawa.
2. Jenis Interface Hardisk
Berdasarkan jenis interface yang digunakan, hardisk dibedakan mulai dari yang menggunakan konektor parallel atau yang biasa disebut Hardisk IDE atau ATA, kemudian muncul hardisk yang menggunakan interface Serial ATA (SATA), SCSI, Serial Attached SCSI (SAS), dan Fibre Channel.
Saat ini hardisk dengan jenis interface SATA merupakan hardisk yang digunakan pada komputer desktop maupun laptop.
Teknologi interface SATA sendiri memiliki beberapa versi, yang terbaru adalah SATA III yang secara resmi dikenal sebagai SATA 6Gb/s, merupakan generasi ketiga dari interface SATA yang mendukung throughput bandwidth hingga 600MB/s.
3. Kapasitas Penyimpanan Hardisk
Kapasitas hardisk adalah besarnya media penyimpanan yang disediakan oleh hardisk tersebut. Saat ini ukuran minimal hardisk internal yang sering digunakan pada komputer desktop maupun laptop adalah 500 GB.
Sedangkan untuk hardisk backup data / hardisk eksternal sebaiknya kita memilih ukuran minimal 1 TB.
4. Kecepatan Hardisk
Teknologi hardisk dibuat berdasarkan cakram / piringan yang berputar. Kecepatan putaran (rotasi per menit, atau RPM) cukup penting. Semakin cepat disk berputar, semakin cepat komputer dapat menemukan file yang diinginkan.
Hardisk dengan kecepatan 7200 RPM pasti lebih cepat dibandingkan hardisk dengan kecepatan 5400 RPM.
5. Ukuran Cache
Cache buffer merupakan memori yang diintegrasikan didalam hardisk. Cache buffer berfungsi untuk menyimpan data yang sering diminta oleh RAM.
Semakin besar cache berarti data yang ditransfer akan lebih cepat. Hardisk saat ini memiliki ukuran cache mulai dari 8MB sampai 128MB.
Selain 5 spesifikasi hardisk diatas, ada beberapa hal lagi yang perlu kita ketahui yaitu merek hardisk seperti Seagate, Western Digital dan Toshiba, kelas atau peruntukan hardisk seperti hardisk buat PC, Network Attached Storage (NAS), hardisk buat penyimpanan data CCTV dan lainnya yang biasanya di bedakan dengan warna label hardisk serta yang terakhir adalah garansi / layanan purna jual dari hardisk yang akan kita beli tersebut.
Update artikel ini bisa dibaca pada Tips Memilih Hardisk, Perhatikan Spesifikasi dan Hal Berikut Ini
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.